Piala Dunia Wanita 2019: Cetak Gol Kemenangan, Bronze Disanjung Phil Neville

Lucy Bronze
Piala Dunia Wanita: Pelatih tim sepak bola wanita Inggris, Phil Neville, melayangkan sanjungannya kepada Lucy Bronze yang berandil besar membawa The Three Lions menembus babak semifinal Piala Dunia Wanita 2019.
Bronze menjadi pencetak gol terakhir Inggris kala mereka mencukur Norwegia di babak perempatfinal, (28/6) dini hari WIB, dengan skor meyakinkan tiga gol tanpa balas. Berposisi sebagai bek sayap, Bronze sukses mengawal pertahanan Inggris dengan baik di mana The Three Lions baru kebobolan satu kali sepanjang turnamen ini berlangsung.
Tak pelak, ketika namanya masuk di papan skor sebagai pencetak gol kemenangan, sanjungan pun langsung hadir dari sang pelatih, Phil Neville. Secara khusus, mantan kapten tim Everton tersebut bahkan menyebut bila Bronze adalah pemain terbaik dunia saat ini.
"Apa yang Anda lihat malam ini adalah bahwa Lucy Bronze adalah pemain terbaik di dunia, tidak ada pemain seperti dia di dunia, tidak ada pemain yang memiliki kekuatan atletis dan kualitas sepertinya," ujar Neville seperti dikutip The National.
"Saya bermain sebagai bek sayap tetapi tidak pernah berada di level seperti yang dia mainkan," imbuhnya.
Tak hanya bersinar di level internasional, Bronze juga menjadi bagian penting dari klub Olympique Lyonnais yang sukses menjuarai Liga Champions Wanita di dua musim terakhir. Secara total, Bronze kini sudah mencatatakan 68 caps untuk timnas Inggris dengan torehan tujuh gol, dengan prestasi terbaik sebelumnya ialah mengantar The Three Lions meraih tempat ketiga di ajang Piala Dunia Wanita 2015 silam.
Artikel Tag: Phil Neville, Inggris, lucy bronze, Norwegia, Piala Dunia Wanita 2019
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/piala-dunia-wanita-2019-cetak-gol-kemenangan-bronze-disanjung-phil-neville
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini