Phillip Cocu Anggap Laga Kontra Vitesse Sebagai Ujian Berat

Penulis: Demos Why
Sabtu 28 Okt 2017, 10:36 WIB
Phillip Cocu Anggap Laga Kontra Vitesse Sebagai Ujian Berat

Phillip Cocu (image: PSV)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Belanda: Pada sebuah konferensi pers yang dilaksanakan pada Jumat (27/10), Phillip Cocu mengganggap laga kontra Vitesse merupakan ujian berat. Cocu menilai calon lawan timnya tersebut memiliki kualitas yang patut untuk diwaspadai.

PSV Eindhoven akan melakoni laga ke-10 musim ini saat melakukan pertandingan away ke markas Vitesse, Minggu (29/10). Dalam laga yang akan digelar di GelreDome ini, Jurgen Locadia diragukan bisa tampil memperkuat PSV lantaran masih dalam proses pemulihan cedera.

"Jurgen Locadia masih diragukan untuk tampil dalam laga yang digelar pada hari Minggu dengan Vitesse. Dia berlatih terpisah dari rekan setim lainnya," ujar Cocu seperti dilansir dari laman resmi PSV.

Dalam kesempatan tersebut Cocu juga mengabarkan bahwa dua bintang lainnya, Gaston Pereiro dan Steven Bergwijn, yang absen saat laga KNVB Beker kontra FC Volendam sudah kembali bugar dan siap diturunkan.

"Gaston Pereiro dan Steven Bergwijn yang absen dalam pertandingan Piala Belanda kontra FC Volendam, akan segera bugar dan akan dipanggil ke dalam tim."

"Kami memiliki skuad dengan kekuatan penuh yang bisa dipilih saat bertemu Vitesse."

Dalam kesempatan tersebut, Phillip Cocu juga memuji Vitesse yang ia anggap sebagai tim berkualitas serta mampu mendatangkan beberapa pemain berpengalaman.

"Vitesse menunjukkan bahwa mereka memiliki kualitas dan kemampuan untuk mendatangkan pemain berpengalaman. Kami akan menghadapi ujian berat," ujar Cocu melanjutkan.

PSV Eindhoven saat ini masih kokoh di puncak klasemen Eredivisie dengan 24 poin atau unggul 5 poin dari Ajax Amsterdam di posisi kedua. Namun Cocu tak mau mengganggap enteng rivalnya dan mengajak seluruh tim untuk bekerja keras mempertahankan keunggulan.

"Itu semua sangat bagus dan saya mengerti bahwa orang berpikir bahwa kami adalah pesaing utama untuk meraih gelar musim ini namun kami tidak dalam posisi yang ringan untuk meraih semuanya. Ketika pesaing kita memenangkan permainan mereka dan kita menderita kekalahan, keunggulan kita akan lenyap seperti salju."

"Musim 2017/18 baru saja dimulai, kami baru saja menjalani 10 laga di musim yang baru. Kami harus melakukan yang terbaik, kerja keras dan menunjukkan dedikasi pada setiap pertandingan. Jika kami melakukan kegagalan, maka posisi kami sangat rentan," pungkas Cocu.

Artikel Tag: Phillip Cocu, PSV, Vitesse, Eredivisie

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/phillip-cocu-anggap-laga-kontra-vitesse-sebagai-ujian-berat
773  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini