Persita Tangerang Dinilai Tampil Buruk di Laga Kontra Madura United

Laga Persita Tangerang kontra Madura United/foto dok Persita Tangerang
Berita Liga 1 Indonesia: Persita Tangerang gagal meraup poin penuh atas Madura United pada lanjutan Liga 1 Indonesia musim 2024/2025. Bertindak sebagai tuan rumah, Pendekar Cisadane harus puas dengan raihan satu poin setelah laga berakhir dengan skor 1-1.
Pada pertandingan di Stadion Pakansari, Bogor, Jumat (24/1/2025) malam itu, Persita Tangerang sebenarnya mampu unggul terlebih dahulu melalui Charisma Fathoni di menit ke-55'. Madura United kemudian menyamakan kedudukan melalui Andi Irfan menit ke-63'.
Pelatih Persita Tangerang, Fabio Lefundes mengakui bahwa pertandingan berjalan membosankan. Dirinya pun sadar bahwa anak asuhnya bermain buruk dan mensyukuri satu poin yang didapat.
"Saya pikir ketika anda bermain buruk lebih baik ketika mendapat poin daripada tidak sama sekali," kata Fabio Lefundes seperti dikutip dari laman resmi klub.
"Kami bermain sangat buruk di babak pertama, dalam beberapa momen saya pikir akan mengganti dua pemain dalam 20 menit pertama. Dan di babak kedua kami sedikit melakukan perubahan, terkadang kita melihat apa yang bisa kita lakukan. Kami harus menyesuaikan banyak hal, dan kita tampil lebih baik ketimbang babak pertama," tambahnya.
Dia pun menyesalkan sejumlah kesalahan yang dilakukan anak asuhnya, sehingga Madura United mampu menyamakan kedudukan.
"Kita mencetak gol pertama, tapi kita kesulitan untuk mempertahankan bola dan saat melakukan serangan, dan setelah empat atau lima menit mereka mencetak gol. Skor imbang 1-1. Satu kesalahan dalam bertahan, mereka mencetak gol," ujarnya.
Sementara itu pencetak gol Perseita Tangerang Charisma Fathoni mengatakan bahwa dirinya senang bisa mencetak gol perdananya di Liga 1 musim 2024/2024. Namun ia berharap bisa tampil lebih baik lagi di laga selanjutnya.
"Hasil tidak sesuai harapan kita, hasil yang jelek. Tapi kita tetap harus bersyukur akan hasil ini dengan meraih poin," ujar Toni.
Dengan hasil itu, Persita Tangerang masih tertahan di peringkat kedelapan klasemen Liga 1 musim 2024/2025 dengan raihan 31 poin dari 20 pertandingan. Pada laga selanjutnya, mereka akan menghadapi tuan rumah Persebaya Surabaya, Jumat (31/1/2025) mendatang.
Artikel Tag: persita tangerang, Liga 1, fabio lefundes, madura united
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persita-tangerang-dinilai-tampil-buruk-di-laga-kontra-madura-united
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini