Persiraja Banda Aceh Hanya Pertahankan Sembilan Pemain Lama

Penulis: Dayat Huri
Senin 31 Mei 2021, 18:30 WIB
Latihan skuat Persiraja Banda Aceh

Latihan skuat Persiraja Banda Aceh/foto dok Persiraja Banda Aceh

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Eksodus besar-besaran pemain yang terjadi di skuat Persiraja Banda Aceh membuat manajemen tim hanya mempertahankan sembilan pemain lama untuk gelaran Liga 1 Indonesia musim 2021/2022 yang rencananya akan kick off pada 10 Juli 2021.

Tim berjuluk Lantak Laju itu sendiri sudah mulai berlatih sejak pekan lalu dan hampir 70 persen dari pemain yang bergabung dalam latihan adalah wajah-wajah baru yang masih dalam tahap seleksi.

Di antara pemain muda Aceh yang diundang untuk ikut seleksi yaitu Iftiqar Rijal, Alfasyimi, T. Noer Fadhil, M. Nazar, Muammar Qadafi, Revan (U20 Persiraja), Zahran (U20 Persiraja), Arif Nulhakim (U20 Persiraja) dan Rolas Divaio (U20 persiraja).

"Kita mempertahankan sembilan orang pemain musim lalu, yang kita pertahankan ini memang karena layak, dan sebagian lain ada yang sudah hengkang," kata Rahmat seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia.

"Ada wajah-wajah baru dari talenta-talenta muda Aceh di sini yang kita undang ikut seleksi, artinya mereka masih proses, belum tentu kita ikat kontrak," timpalnya.

Di sisi lain, selain ingin mempromosikan pemain muda ke tim senior, Persiraja Banda Aceh juga sudah memperpanjang kontrak beberap pemain musim lalu.

Di antara pemain lama yang tetap dipertahakan adalah Fakrurrazi Quba, Aji Bayu, Muklis Nakata, Defri Riski, Agus Suhendra, Kasim Slamat, Mudasir, M. Mikail dan Ramadhan. Kecuali Kasim Slamat, semua pemain tersebut sudah bergabung dengan latihan tim di Stadion H. Dimurthala, Banda Aceh.

Selain masih berburu pemain lokal, Persiraja Banda Aceh juga masih berburu pemain asing. Presiden klub, Nazruddin Dek Gam memastikan bahwa pihaknya akan mendatangkan pemain impor berkualitas.

"PSSI sudah memastikan Liga 1 tetap degradasi. Kita sudah siapkan empat pemain asing berkualitas," kata Dek Gam kala itu.

Artikel Tag: Persiraja Banda Aceh, dek gam, Liga 1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persiraja-banda-aceh-hanya-pertahankan-sembilan-pemain-lama
1478  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini