Persija Jakarta Panaskan Mesin Jelang Tampil di Turnamen Internasional

Penulis: Dayat Huri
Senin 27 Mei 2024, 01:30 WIB
Pemain Persija Jakarta, Alfriyanto Nico

Pemain Persija Jakarta, Alfriyanto Nico/foto dok Persija Jakarta

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Skuat Persija Jakarta yang disiapkan untuk tampil pada Turnamen Internasional RCTI Premium Sports melakukan laga uji coba kontra EFSA Sports Agency. Itu jadi laga pertama Macan Kemayoran pasca berakhirnya musim reguler Liga 1 Indonesia musim 2023/2024.

Pertandingan uji coba kontra EFSA Sports Agency itu berlangsung di Nirwana Park, Bojongsari, Sabtu (25/5) lalu. Dalam skema pertandingan 3 x 30 menit itu, laga berakhir dengan 3-1 untuk kemenangan Persija Jakarta.

Tiga gol Macan Kemayoran masing-masing dicetak oleh Firza Andika dan Irpan Abadi Siregar pada 30 menit pertama serta Alfriyanto Nico Saputro pada 30 menit kedua.

Perlatih Persija Jakarta untuk Turnamen Internasional RCTI Premium Sports, Ferdiansyah menurunkan seluruh pemain yang ia miliki. Ia ingin melihat kesiapan anak didiknya satu persatu untuk bertarung pekan depan.

Salah satu pencetak gol, Alfriyanto Nico, bersyukur uji coba melawan EFSA berjalan lancar. Selain itu dirinya pun bersyukur bisa ikut panas dalam laga uji coba itu.

"Alhamdulillah semua berjalan baik dan lancar, saya turut bersyukur bisa membantu tim di laga uji coba ini. Pastinya akan ada beberapa evaluasi dari pelatih (Ferdiansyah)," ujar Alfriyanto Nico seperti dikutip dari laman resmi klub.

Dia pun berharap, dengan waktu yang masih ada jelang pertandingan pertama Turnamen Internasional RCTI Premium Sports penampilannya bersama para pemain lain akan dapat makin padu. Apalagi untuk turnamen nanti Macan Kemayoran hanya akan diperkuat pemain lokal.

"Semoga kami bisa terus berkembang dan makin siap di laga melawan PSIS (30/5) Kamis depan," kata Alfriyanto Nico.

Turnamen Internasional RCTI Premium Sports akan diikuti empat, selain PSIS Semarang yang akan dihadapi pada laga perdana, terdapat dua tim asal Malaysia, yaitu Selangor FA dan Sabah FC yang juga akan ikut ambil bagian dalam turnamen tersebut.

Artikel Tag: persija jakarta, Liga 1, Alfriyanto Nico, PSIS Semarang

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persija-jakarta-panaskan-mesin-jelang-tampil-di-turnamen-internasional
627  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini