Persija 4-0 JDT, Quatrick Super Simic Bawa Persija Pimpin Grup H

Penulis: Dayat Huri
Selasa 10 Apr 2018, 20:41 WIB
Persija 4-0 JDT, Quatrick Super Simic Bawa Persija Pimpin Grup H

Super Simic (kanan) tampil sempurna kala mencetak empat gol ke gawang JDT/foto Liga Inodnesia

Ligaolahraga.com -

Berita AFC Cup 2018: Penyerang andalan Persija Jakarta, Marko Simic tampil memukau pada lanjutan babak penyisihan grup H AFC Cup 2018 kontra wakil Malaysia, Johor Darul Ta'zim (JDT) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Selasa (10/4).

Tidak tannggung-tanggung pada pertandingan tersebut, penyerang asal Kroasia itu sukses mencetak quatrick atau empat gol untuk memastikan kemenangan timnya dengan skor 4-0 atas JDT. Kemenangan itu juga membawa Macan Kemayoran memimpin klasemen sementara grup H dengan koleksi 10 poin, unggul head to head dari Song Lam Nghe An yang juga mengoleksi 10 poin.

Marko Simic mengawali pestanya ketika pertandingan baru memasuki menit ke-8. Berawal dari aksi Riko Simanjuntak yang menusuk dari sisi kanan pertahanan tim tamu, pemain mungil tersebut kemudian melepaskan crossing terukur yang mampu dengan baik disambut Super Simic dengan sundulannya untuk membawa Macan Kemayoran unggul 1-0.

Mampu unggul cepat membuat dukungan publik SUGBK semakin bergemuruh. Alhasil, empat menit berselang sundulan Simic kembali menjadi momok lini pertahanan JDT. Kali ini pemain 30 tahun itu menerima umpan crossing Rezaldi Hehanusa dari tendangan bebas.

ukungan Jakmania benar-benar membuat Persija tampil luar biasa di SUGBK. Mereka tak berhenti terus menggempur pertahanan tim tamu yang pasti terkejut karena sudah dibobol dua kali dalam kurun waktu 12 menit.

Penderitaan JDT semakin bertambah setelah Simic kembali mencetak gol ketiganya alias hattrick dalam kurun waktu 19 menit! Memanfaatkan umpam Ramdani Lestaluhu, penyerang Kroasia itu menceploskan bola ke gawang JDT, skor 3-0 untuk keunggulan Persija  menutup paruh pertama.

Memasuki babak kedua, tuan rumah tetap tampil menekan dan membuat lini pertahanan JDT kewalahan. Puncaknya, pelanggaran Adam Nor Azin pada menit 78 berbuah kartu merah sehingga timnya harus bermaun dengan 10 pemain.

Unggul jumlah pemain mampu dimaksimalkan Perisja Jakarta, setelah Marko Simic kembali mencatatkan namanya di papan skor. Kali ini penyerang Kroasia itu mencetak gol melalui titik putih pada menit ke-87. Penalti sendiri diberikan, setelah Riko Simanjuntak dijatuhkan pemain bertahan lawan di dalam kotak penalti.

Artikel Tag: afc cup 2018, persija jakarta, Johor Darul Ta'zim, marko simic, Stefano Cugurra Teco

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/persija-4-0-jdt-quatrick-super-simic-bawa-persija-pimpin-grup-h
1220  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini