Pemain Multi Fungsi Asal Australia Jadi Pemain Asing Kedua Persis Solo

Penulis: Dayat Huri
Senin 06 Jun 2022, 21:45 WIB
Persis Solo resmi memperkenalkan Aaron Evans sebagai pemain anyar

Persis Solo resmi memperkenalkan Aaron Evans sebagai pemain anyar/foto dok Persis Solo

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Pemain serba bisa asal Australia, Aaron Evans resmi diperkenalkan sebagai penggawa impor kedua Persis Solo untuk mengarungi Liga 1 Indonesia musim depan. Laskar Samber Nyawa adalah klub Indonesia keempat yang diperkuat pemain 27 tahun itu, sebelumnya ia sempat memperkuat PSS Sleman, PSM Makassar, dan Barito Putera.

Berposisi asli sebagai stopper, Aaron Evans memang dikenal memiliki kemampuan untuk bermain di sejumlah posisi lain, seperti bek sayap ataupun gelandang bertahan. Kemampuannya menempati sejumlah posisi berbeda itu tentunya memberi keuntungan tersendiri bagi tim pelatih ketika mengarungi kompetisi jangka panjang.

"Saya sangat senang dan bersyukur bisa berada di sini. Tidak sabar untuk segera membantu tim ini setelah berhasil promosi di Liga 1 dan dapat memberikan hasil yang terbaik ke depannya," katanya seperti dilansir laman resmi.

Pasca promosi ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia, Aaron Evans cukup paham bahwa para pendukung Persis Solo memiliki harapan besar untuk persaingan di musim depan. Tentunya ia akan memberikan seluruh kemampuan yang ia punya kepada tim agar dapat memenuhi keinginan supporter dan manajemen.

"Tentunya hal yang baik bagi manajemen dan suporter memiliki harapan tinggi terhadap Persis, itu menunjukkan kecintaan mereka. Tekanan yang datang akan saya anggap sebagai tekanan yang baik, karena itu akan membuat kita bekerjasama secara 100 persen. Kita juga tentunya siap untuk menghadapi persaingan di kompetisi musim mendatang (pramusim dan Liga 1), semoga dapat memberikan yang terbaik dan membuat suporter bangga," tambahnya,

Aaron Evans mengaku siap membayar kepercayaan yang telah diberikan manajemen Persis Solo dengan performa terbaik. Ia berharap dapat memberikan hal yang positif terhadap klub ke depan.

"Saya ingin memberikan yang terbaik terhadap klub karena telah mempercayakan saya. Semoga saya dapat memberikan hasil yang positif ke depannya dan mendapatkan hasil terbaik di Liga 1," katanya.

"Saya rasa tim ini dapat bersaing secara kompetitif dengan kekuatan tim yang ada sekarang. Pemain senior yang berpengalaman dan pemain muda yang bersemangat membuat tim ini sangat solid. Dengan pengalaman yang saya punya selama 5 tahun dan menempatkan Persis sebagai klub ke-4 dalam perjalanan karir di Indonesia, tentunya saya sudah paham dengan persaingan di Liga 1. Semoga dapat memberikan performa terbaik dengan pengalaman yang saya punya," pungkasnya.

Dengan bergabungnya Aaron Evans, Persis Solo telah memiliki dua pemain asing. Sebelumnya mereka telah terlebih dahulu memperkenalkan penyerang asal Spanyol, Gerard Artigas. Tim asuhan Jacksen F Tiago itu pun masih memiliki dua kuota untuk pemain asing, satu pemain asing bebas dan satu pemain Asia.

Artikel Tag: Persis Solo, aaron evans, Liga 1

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pemain-multi-fungsi-asal-australia-jadi-pemain-asing-kedua-persis-solo
1219  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini