Pemain Bali United Berbagi Tips untuk Merawat Sepatu Bola

Penulis: Dayat Huri
Kamis 11 Jun 2020, 12:00 WIB
Pemain Bali United Berbagi Tips untuk Merawat Sepatu Bola

Pemain muda Bali United, Kadek Agung Widnyana Putra/foto dok Bali United

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Pandemi virus Corona atau Covid-19 yang mewabah di tanah air dan membuat kompetisi Liga 1 Indonesia 2020 harus diberhentkan untuk sementara waktu. Kondisi itu juga membuat klub-klub harus meliburkan latihan rutin tim sampai dengan waktu yang belum ditentukan.

Diliburkannya latihan rutin tim tersebut membuat sepatu bola yang biasanya selalu digunakan para pemain setiap harinya menganggur karena tidak dipakai dalam waktu yang cukup lama. Untuk memastikan senjata utama pesepak bola itu tidak rusak meski jarang dipakai, para pemain dituntut telaten dalam merawat dan menjaga alat tempur utamanya itu.

Seperti yang dilakukan pemain muda milik Bali United Kadek Agung yang miliki cara sendiri dalam merawat sepatu bola yang selalu menemani ia saat latihan maupun pertandingan. Dengan rajin merawatnya, Kadek Agung mengakui sepatu bolanya tetap awet dan tidak ada yang mengelupas karena tidak digunakan dalam jangka waktu lama.

"Saya punya cara sendiri dalam menjaga sepatu bola yang sudah lama tidak digunakan. Biasanya saya taruh di lemari sepatu dan dibungkus dengan plastik. Terkadang saya juga gunakan saat latihan di lapangan dekat rumah. Tapi untuk saat ini sepatu saya masih awet dan tidak ada yang mengelupas," ujar Kadek Agung.

Kadek Agung merupakan satu dari sekian banyak penggawa Serdadu Tridatu yang melakukan donasi dalam membantu mereka yang terdampak Covid-19. Menariknya, ketika rekan satu timnya melelang jersey kebanggaan mereka masing-masing, Kadek Agung malah melelang salah satu sepatu bola kesayangannya untuk meringankan sesama dan menyumbangkan hasil lelang tersebut kepada tim tim medis yang berjuang melawan virus yang pertama kali ditemukan di Kota Wuhan, China itu.

Artikel Tag: Liga 1, Bali United, Kadek Agung Widnyana Putra

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pemain-bali-united-berbagi-tips-untuk-merawat-sepatu-bola
1431  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini