Pelatih Roma Belum Buka Kemungkinan Mainkan Lagi Rick Karsdorp

Penulis: Uphit Kratos
Jumat 08 Mar 2024, 02:45 WIB
Rick Karsdorp

Rick Karsdorp

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Europa: Pelatih AS Roma, Daniele De Rossi bicara tentang Rick Karsdorp yang belum dimainkan. Bek asal Belanda tersebut sempat mengalami masalah dengan kebugarannya.

AS Roma akan menghadapi Brighton and Hove Albion di babak 16 besar Europa League. Ini merupakan pertandingan yang cukup menarik, mengingat akan melibatkan dua pelatih yang sudah bersama sejak masih aktif bermain.

Dalam sesi konferensi pers jelang pertandingan, pelatih Daniele De Rossi ditanya tentang Rick Karsdorp, pemain yang sudah cukup lama tidak dimainkan sejak sang pelatih datang ke Olimpico menggantikan posisi Jose Mourinho, Januari kemarin.

"Kami akan melihat bagaimana kondisi Karsdorp untuk melihat apakah dia bisa dipanggil. Namun saat ini saya sedang tergila-gila dengan bek kiri kami [Leonardo Spinazzola dan Angelino].” jelas De Rossi.

“Saya menyukai kualitas dan kepribadian mereka, meskipun mereka memiliki karakteristik yang berbeda. Terkadang saya membuat keputusan tergantung pada lawan, di lain waktu saya memilih pemain yang terlihat lebih bugar."

De Rossi kemudian ditanya tentang Edoardo Bove. Hampir sama dengan Karsdorp, gelandang muda Italia tersebut tidak mendapatkan waktu bermain secara reguler bersama De Rossi.

"Sebelum pertandingan melawan AC Monza, saya membaca bahwa dia memiliki rata-rata 61 menit bersama Mourinho. Bersama saya, dia memiliki 59 menit. Menurut saya tidak ada perbedaan [tetap mendapat menit bermain]."

“Saya sangat senang dengannya, ia harus berkembang dalam beberapa hal, namun memiliki sikap yang tepat dan ia selalu tersenyum meskipun tidak menjadi starter. Tidak ada rasa malu untuk menjadi pemain cadangan Roma."

Artikel Tag: Rick Karsdorp, AS Roma, Daniele De Rossi

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pelatih-roma-belum-buka-kemungkinan-mainkan-lagi-rick-karsdorp
175  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini