Pekan Ini Napoli Akan Tuntaskan Peminjaman Kepa Arrizabalaga

Penulis: Rheza Hendrian
Senin 01 Agu 2022, 20:34 WIB
Kepa Arrizabalaga dilaporkan akan merampungkan transfer peminjamannya ke Napoli pada pekan ini / via Getty Images

Kepa Arrizabalaga dilaporkan akan merampungkan transfer peminjamannya ke Napoli pada pekan ini / via Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Sepakbola: Penjaga gawang Chelsea yaitu Kepa Arrizabalaga, dilaporkan bakal bertolak ke Italia pada pekan ini guna menuntaskan kepindahannya ke Napoli dengan status pinjaman.

Kepa Arrizabalaga sudah tak lagi menyandang status sebagai kiper nomor satu Chelsea, menyusul kehadiran Edouard Mendy ke Stamford Bridge pada dua tahun silam.

Sejak datangnya Mendy, Kepa praktis hanya menjadi kiper pelapis dari pemain asal Senegal tersebut dan ia tercatat dua musim terakhir hanya bermain sebanyak 11 kali di Premier League.

Situasi itu pun tentu membuat Kepa merasa jengah, apalagi dengan mendekatnya turnamen Piala Dunia 2022 yang akan berlangsung bulan November mendatang.

Kepa sangat ingin membela Timnas Spanyol dan maka dari itu ia pun mencari klub baru yang bersedia untuk memberikannya jam terbang reguler.

Gayung pun bersambut sebab Napoli ternyata berminat untuk mengangkut eks kiper Athletic Bilbao itu dengan status pinjaman.

Setelah negosiasi dengan kubu Chelsea telah berlangsung beberapa hari lalu, Corriere dello Sport melaporkan jika tim asuhan Luciano Spalletti bakal meresmikan transfer peminjaman Kepa pada pekan ini.

Masih dari laporan yang sama, Napoli disebut berhak meminjam Kepa selama satu musim.

Il Partenopei nantinya cuma dibebani untuk membayar 1/4 dari gaji mingguan Kepa, yang nominalnya mencapai 40 ribu Poundsterling (Rp 728 juta) per pekan.

Kehadiran Kepa di Stadio Diego Armando Maradona diproyeksikan untuk menggantikan posisi dari David Ospina, yang sudah hijrah ke Al-Nassr pasca kontraknya habis tanggal 30 Juni lalu.

Artikel Tag: Kepa Arrizabalaga, Napoli, Chelsea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pekan-ini-napoli-akan-tuntaskan-peminjaman-kepa-arrizabalaga
1032  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini