Pekan Ini Fenerbahce Kirim Proposal Untuk Datangkan Christopher Nkunku

Penulis: Uphit Kratos
Senin 05 Jan 2026, 18:15 WIB - 345 views
Christopher Nkunku

Christopher Nkunku

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Fenerbahce dikabarkan sedang merencanakan kepindahan penyerang AC Milan, Christopher Nkunku, hanya setelah 6 bulan sang pemain berada di San Siro.

Masih ada jalan panjang sebelum kedua belah pihak menyepakati nilai transfer pemain asal Prancis tersebut menurut laporan terbaru yang beredar. Raksasa Liga Super Turki itu sangat berkeinginan untuk menambahkan nama Nkunku ke dalam skuad mereka.

Berdasarkan La Gazzetta dello Sport, tim asuhan Domenico Tedesco tersebut kemungkinan akan mengajukan tawaran formal dalam beberapa hari mendatang.

Mereka berharap bisa meyakinkan AC Milan untuk memotong kerugian setelah sebelumnya menginvestasikan dana sebesar 37 Juta Euro ditambah bonus musim panas lalu. Dana tersebut dikeluarkan Milan saat mendatangkannya dari Chelsea.

AC Milan sendiri dilaporkan tidak sepenuhnya menutup ide untuk berpisah dengan Christopher Nkunku pada bursa transfer musim dingin ini. Namun, mereka tidak akan bersedia menerima tawaran yang terlalu rendah dari pihak klub Fenerbahce.

Manajemen klub tidak akan menerima jika tawaran pembukaan berada di kisaran angka 20 Juta Euro hingga 25 Juta Euro saja. Hal tersebut akan mewakili kerugian modal langsung bagi kas klub yang tidak akan membantu Milan.

Mengenai sikap pribadi sang pemain, Nkunku dikabarkan masih sangat berkeinginan untuk membuktikan kemampuannya di hadapan publik pendukung San Siro. Ia tidak memaksakan diri untuk segera meninggalkan klub pada jendela transfer kali ini.

Pemain berkebangsaan Prancis tersebut tercatat telah mencetak 2 gol dari 4 pertandingan berturut-turut sebagai starter di Serie A pada akhir tahun 2025.

Artikel Tag: Christopher Nkunku

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pekan-ini-fenerbahce-kirim-proposal-untuk-datangkan-christopher-nkunku
345
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini