Pedro Rodriguez Bagikan Tips Untuk Lazio Saat Melawan Roma

Penulis: Vina Enza
Minggu 06 Nov 2022, 10:39 WIB - 2253 views
Pedro

Pedro Rodriguez (foto:twitter)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Pedro Rodriguez memberikan tips pada rekan-rekan satu timnya di Lazio saat menghadapi Roma di derby della capitale edisi pertama musim 2022/23 ini yang akan berlangsung pada Minggu (06/11) malam WIB di Stadio Olimpico. Sang winger siap mengerahkan segala kemampuan yang dimilikinya saat melawan eks klubnya.

Pedro bergabung dengan Lazio dengan bebas transfer tahun lalu setelah meninggalkan Roma, dan menjadi salah satu dari sedikit pemain yang bergabung dengan rival sekota. Musim pertama sang winger bersama The Aquile dianggap sukses dan ia mencetak 10 gol serta menyumbangkan lima assist dalam 41 pertandingan, menjadi bagian penting dalam skuat Maurizio Sarri.

Ia membahas mengenai derby della capitale dan bagaimana rasanya bermain untuk Giallorossi dan juga Biancocelesti.

“Kita semua tahu apa artinya derby, gairah yang dihasilkan oleh para penggemar, bagi saya mencetak gol itu sangat penting karena membantu saya untuk segera terikat dengan fans, lingkungan dan klub,”ujarnya via LazioNews24.

“Saya sangat bahagia berada di sini dan membantu tim, saya cukup beruntung pernah membela dua klub, namun Lazio yang lebih mewakili karakter dan gaya bermain saya untuk bermain lebih baik lagi.

 “Saya melihat diri saya dalam nilai-nilai klub ini, menurut saya itu ditunjukkan di lapangan dan dalam pemahaman yang saya miliki dengan rekan-rekan satu tim saya, ini telah membantu saya dalam beradaptasi.”

Selanjutnya ia mengungkapkan pertandingan seperti apa saat melawan Giallorossi

“Ini akan menjadi sebuah pertandingan yang intens, menurut saya kecepatannya akan tinggi dengan banyak pelanggaran, kami harus memainkan sepak bola kami seperti yang biasa kami lakukan, dan menjadi yang terbaik guna membawa pulang tiga poin sempurna,”jelasnya.

“Kami tahu mereka mempunyai para pemain yang sangat kuat dan pemimpin yang luar biasa, mereka akan menyulitkan kami, tapi inilah derby.

“Kami harus tetap fokus dan bermain seperti yang kami tahu, memanfaatkan semua peluang yang kami miliki dan membawa pulang hasilnya, ini adalah pertandingan yang penting.”

Artikel Tag: pedro, Lazio, Roma

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/pedro-rodriguez-bagikan-tips-untuk-lazio-saat-melawan-roma
2253
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini