New England Revolution Pecat Pelatih Jay Heaps

Penulis: Jelita
Kamis 21 Sep 2017, 06:12 WIB
New England Revolution Pecat Pelatih Jay Heaps

Jay Heaps/SBI Soccer

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Amerika: Setelah enam musim, pada Selasa (19/9) New England Revolution resmi tidak lagi menggunakan jasa Jay Heaps sebagai pelatih. Untuk sementara, asisten pelatih Tom Soehn yang akan mengambil alih posisi dalam lima pertandingan yang tersisa di musim reguler 2017.

Keputusan ini dipicu oleh dua kekalahan yang ditelan Revolution, yang sudah menumbangkan harapan tim untuk lolos playoff. Revolution saat ini ada di posisi kedelapan Wilayah Timur dengan catatan 10W-14L-5D.

Meski mereka menang dua kali di awal bulan September, tapi Revolution tak bisa menghindari kenyataan pahit saat dicukur 7-0 oleh Atlanta United pada 13 September. Diikuti kekalahan 3-1 di tangan Sporting Kansas City pada hari Sabtu lalu. Kenyataan inilah yang menghabisi nasib Heaps bersama New England Revolution. 

Berita soal pemecatan Heaps pertama kali diembuskan Ives Galarcep dari goal.com pada Senin malam (18/9). 

"Selama bertahun-tahun Jay sudah melakukan banyak hal, termasuk sejumlah prestasi. Saya sangat menghormatinya dan mendoakan yang terbaik untuk karirnya," GM New York Revolution, Mike Burns, mengatakan dalam sebuah pernyataan klub.

"Keputusan tak bisa dianggap enteng, bagaimanapun kami perlu melakukan sesuatu yang lebih baik dari hasil yang sudah didapat beberapa musim terakhir. Dan musim ini kami yakin bahwa kami perlu melangkah ke arah yang berbeda." 

Meskipun The Revs sudah “dipersenjatai” sejumlah penyerang top, termasuk Lee Nguyen, Kei Kamara, Juan Agudelo dan Krisztian Nemeth yang baru saja diakuisisi, dan juga perombakan pertahanan, klub ini masih harus berjuang untuk bertahan di Konferensi Timur. 

Heaps yang kini berusia 41 tahun, sudah menorehkan catatan 75W-81L-43D dalam enam musim. Mantan pemain Revolution ini (2001-2009), sempat membawa tim menjadi runner-up di Piala MLS 2014 dan U.S. Open Cup 2016, plus tiga penampilan playoff berturut-turut dari 2013-2015.

Artikel Tag: MLS, Major League Soccer, liga amerika

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/new-england-revolution-pecat-pelatih-jay-heaps
1026  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini