Mulai Pulih dari Cedera Hamstring, Alphonso Davies Jalani Latihan

Penulis: Febrian Kusuma
Selasa 16 Mei 2023, 10:30 WIB
Alphonso Davies

Momen Saat Alphonso Davies Ditarik Keluar di Laga Melawan FC Mainz 05 Karena Cedera Hamstring (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Bek sayap Bayern Munich asal Kanada, Alphonso Davies, terlihat mulai menjalani latihan ringan pada Senin (15/05) kemarin di Sabener Strasser. Ini adalah kali pertama Davies menjalani latihan sejak menderita cedera hamstring pada akhir April 2023 yang lalu.

Cedera itu didapatkan oleh Alphonso Davies saat bermain membela Bayern Munich pada laga lanjutan Bundesliga musim 2022/23 melawan FC Mainz 05. Saat laga baru berjalan sembilan menit, Davies tumbang di tengah lapangan sembari memegangi bagian hamstringnya. Tak berselang lama ia pun ditarik keluar oleh pelatih Thomas Tuchel dan digantikan oleh Noussair Mazraoui.

Meski ia telah menjalani latihan ringan, sangat tidak memungkinkan bagi pemain berusia 22 tahun itu untuk kembali bertanding membela Bayern Munich di musim ini, karena saat ini kompetisi Bundesliga hanya menyisakan dua pertandingan. Bayern dijadwalkan melawan RB Leipzig di Allianz Arena pada 20 Mei mendatang, sebelum kemudian menutup musim ini dengan bertandang ke markas FC Koln pada 27 Mei 2023.

Absennya Alphonso Davies akan membuat pelatih Thomas Tuchel memainkan Joao Cancelo sebagai bek sayap kiri, sementara Noussair Mazraoui akan digeser ke pos bek sayap kanan. Musim 2022/23 ini memang tidak berjalan mulus bagi Davies, ia sering menderita cedera yang memengaruhi performanya di lapangan. Sejauh musim ini ia hanya mampu mencetak tiga gol dan menyumbang delapan assists, namun ia masih belum memberikan kontribusi gol sama sekali di bawah kepelatihan Tuchel.

Artikel Tag: alphonso davies, Bayern Munich

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/mulai-pulih-dari-cedera-hamstring-alphonso-davies-jalani-latihan
667  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini