MU Gigit Jari, Napoli Tak Mau Lepas Giovanni Di Lorenzo

Penulis: Demos Why
Selasa 13 Jul 2021, 16:00 WIB
Bek Napoli, Giovanni Di Lorenzo.

Giovanni Di Lorenzo. (Foto: Giuseppe Maffia/NurPhoto)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Klub Serie A, Napoli, dikabarkan menolak untuk melepas Giovanni Di Lorenzo ke Manchester United pada jendela transfer musim panas tahun ini. Apa alasannya?

Pada jendela transfer musim panas tahun ini, Manchester United dikabarkan berencana untuk mendatangkan bek kanan baru guna menjadi pesaing bagi Aaron Wan-Bissaka di musim 2021/22 mendatang. Wan-Bissaka sendiri menjadi satu-satunya pilihan yang bisa diandalkan Ole Gunnar Solskjaer di sepanjang musim lalu.Dari sekian nama yang dihubungkan dengan Setan Merah, nama bek milik Napoli yakni Giovanni Di Lorenzo menjadi kandidat terkuatuntuk mereka datangkan terlebih usai tampil menawan bersama timnas Italia di gelaranPiala Eropa 2020.

Namun seperti kabar yang dilansir dari CalcioNapoli24, Man United tampaknya harus melupakan keinginan mereka mendatangkan Di Lorenzo lantaran pihak Il Partenopei menolak untuk melepas salah satu pemain penting mereka tersebut di musim panas tahun ini.

Pihak klub berjuluk Ciucciarelli menilai Di Lorenzo sebagai salah satu pemain kunci mereka di musim depan dan untuk mencari bek kanan dengan kemampuan serupa akan sangat sulit dilakukan meski memiliki dana yang cukup untuk mendatangkan bintang baru.

Upaya mereka mempertahankan Di Lorenzo juga diklaim tidak akan sulit lantaran sang pemain pada tahun lalu baru saja memperpanjang masa baktinya di San Paolo. Tercatat Di Lorenzo akan tetap membela tim asal kota Naples itu hingga Juni 2025 mendatang.

Artikel Tag: Giovanni Di Lorenzo, Manchester United, Napoli

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/mu-gigit-jari-napoli-tak-mau-lepas-giovanni-di-lorenzo
2029  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini