Milan Resmi Perpanjang Kontrak Penjaga Gawang Antonio Mirante

Penulis: Nur Afifah
Sabtu 02 Jul 2022, 17:25 WIB
Antonio Mirante

Antonio Mirante (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: AC Milan telah memutuskan memperpanjang kontrak penjaga gawang veteran Antonio Mirante selama satu musim lagi meskipun belum pernah mencatat penampilan bersama klub.

Selain memperbaharui kontrak Paolo Maldini dan Ricky Massara, sekaligus mempermanenkan status Alessandro Florenzi, Rossoneri kini juga mengumumkan perpanjangan kerjasama dengan Mirante yang akan tetap menjadi kiper raksasa Serie A tersebut hingga 2023.

Pemain veteran Italia tersebut bergabung Milan pada pertengahan musim untuk menutup absennya Mike Maignan yang harus memulihkan diri dari cedera. Ia belum mencatat satu penampilan pun bersama klub musim lalu, namun mengingat pengalaman yang dimilikinya, manajemen memutuskan memperpanjang kontraknya.

Langkah tersebut diumumkan Rossoneri Jum'at (1/7) kemarin dengan menyatakan bahwa pilihan untuk memperpanjang kontraknya hingga 2023 telah diaktifkan. Bagi klub, ia merupakan pilihan ketiga sempurna di posisi penjaga gawang lantaran ia dapat diandalkan dan sangat terjangkau.

"AC Milan bisa memberikan konfirmasi bahwa pilihan untuk memperpanjang kontrak Antonio Mirante hingga 30 Juni 2023 telah diaktifkan," demikian tulis raksasa Serie A tersebut.

Penjaga gawang 38 tahun tersebut akan menjadi pilihan ketiga klub musim depan di bawah Mike Maignan dan Ciprian Tatarusanu. Nama terakhir berhasil tampil bagus saat dipanggil beraksi musim lalu dan masih dilihat apakah mantan kiper AS Roma musim ini bakal mencatat penampilan bersama Rossoneri. Mungkin peluangnya akan lebih besar selama pramusim nanti.

Artikel Tag: Mirante, Milan, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/milan-resmi-perpanjang-kontrak-penjaga-gawang-antonio-mirante
2052  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini