Milan Ingin Manfaatkan Peluang Rekrut Steven Bergwijn Dengan Harga Murah

Penulis: Nur Afifah
Rabu 09 Mar 2022, 02:40 WIB
Steven Bergwijn

Steven Bergwijn (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: AC Milan dikabarkan sedang mencari peluang untuk mengambil keuntungan dari kesempatan merekrut winger Tottenham Hotspur Steven Bergwijn  dengan harga diskon.

Calciomercato menggambarkan Bergwijn sebagai sosok yang benar-benar hilang di Spurs dan pada bulan Juni mendatang ia dapat memutuskan mengemas barang-barangnya untuk hijrah ke destinasi lain yang dapat membantunya meluncurkan kembali kariernya. Ia sejatinya bergabung raksasa Liga Inggris tidak lama sebelum pandemi pada tahun 2020 silam dari PSV Eindhoven dengan harga sekitar 35 juta euro atau Rp560 miliar dengan mengumpulkan 69 penampilan, 7 gol dan 10 assist sejauh ini. Akan tetapi, sejak kepergian Jose Mourinho, segalanya tidak berjalan sesuai harapan di bawah asuhan Nuno Espirito Santo dan Antonio Conte.

Musim ini pemain internasional Belanda tersebut hanya mencetak 3 gol dalam 723 menit yang tersebar dalam 18 pertandingan, dengan hanya 8 di antaranya yang menjadi starter, dan pada 2022 ini jatah waktu bermainnya semakin berkurang terutama setelah kedatangan Dejan Kulusevski dari Juventus Januari lalu.

Ajax mencoba untuk mengontrak winger 24 tahun tersebut dan membawanya kembali ke Eredivisie pada Januari lalu, tetapi harga yang diminta Tottenham sebesar 25 juta euro atau Rp400 miliar dianggap terlalu banyak, namun musim panas nanti harganya diperkirakan akan turun menjadi sekitar 18-20 juta euro atau Rp288-320 miliar.

Bergwijn sendiri diketahui masuk dalam daftar target Milan. Hingga saat ini memang belum ada penawaran resmi, dan banyak yang akan tergantung pada anggaran yang tersedia bagi Paolo Maldini dan Ricky Massara, plus masa depan Junior Messias.

Artikel Tag: Bergwijn, Tottenham, Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/milan-ingin-manfaatkan-peluang-rekrut-steven-bergwijn-dengan-harga-murah
1240  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini