Milan dan Roma Ingin Bajak Vlahovic, Fiorentina Pantang Beri Diskon

Penulis: Nur Afifah
Selasa 06 Apr 2021, 20:43 WIB
Dusan Vlahovic

Dusan Vlahovic (Sumber: GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: AC Milan dan AS Roma dikabarkan tertarik merekrut Dusan Vlahovic pada bursa transfer musim panas mendatang, namun Fiorentina tidak akan memberikan diskon.

La Gazzetta dello Sport belum lama ini menyebutkan bahwa saat ini Vlahovic tampaknya tidak ingin memperbaharui kontraknya bersama La Viola meski pihak klub menawarkan kenaikan gaji hingga tiga kali lipat. Alhasil, situasi tersebut pun membuat Rossoneri dan Giallorossi siaga dan siap mengambil langkah jika ada celah terbuka.

Menurut kabar terkini dari Calcio Mercato, Fiorentina telah menyadari ketertarikan yang datang dari sejumlah klub, termasuk dari rival-rival Serie A mereka, terhadap striker 21 tahun tersebut dan tidak akan memberikan diskon untuk transfernya nanti, terlebih kontraknya baru akan berakhir 2023 mendatang yang berarti mereka tidak harus terburu-buru menjualnya.

Pemberitaan tersebut membenarkan bahwa pemain internasional Serbia tersebut memang dikagumi oleh Milan dan Roma di Serie A. Akan tetapi, kedua raksasa tersebut harus membayar mahal untuk mendaratkan servisnya musim panas nanti mengingat La Viola dikabarkan saat ini mematok banderol 40 juta euro atau setara Rp640 miliar.

Nominal tersebut tentu cukup tinggi, terutama bagi Rossoneri. Kendati demikian, Paolo Maldini dan kawan-kawan diperkirakan akan mendatangkan penyerang tengah baru pada mercato yang akan datang, yakni seorang pemain muda yang bisa pelapis Zlatan Ibrahimovic terlebih dahulu, berkembang bersamanya, dan kemudian menggantikan posisinya saat legenda Swedia tersebut gantung sepatu, dan Vlahovic mungkin menjadi sosok ideal untuk memainkan peran tersebut.

Artikel Tag: Vlahovic, Fiorentina, Milan, Roma

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/milan-dan-roma-ingin-bajak-vlahovic-fiorentina-pantang-beri-diskon
1474  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini