Michael Ballack Sarankan Joshua Kimmich Bermain sebagai Bek Kanan

Penulis: Febrian Kusuma
Selasa 19 Sep 2023, 13:00 WIB
Michael Ballack

Joshua Kimmich (Sumber: Harry Langer/DeFodi Images via Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Mantan pemain andalan Bayern Munich dan Timnas Jerman, Michael Ballack, menilai bahwa Joshua Kimmich tidak terlalu cocok dimainkan di lini tengah sebagai gelandang bertahan. Ia menilai bahwa Kimmich akan bermain lebih baik apabila dimainkan sebagai bek kanan.

Dikutip dari laman Transfermarkt, pada musim lalu Joshua Kimmich mencatat 47 penampilan bersama Bayern Munich, dengan rincian 46 penampilan sebagai gelandang bertahan dan satu penampilan sebagai bek kanan. Namun Ballack menilai bahwa statistik tersebut hanyalah angka, karena Kimmich sama sekali tak cocok untuk dimainkan sebagai gelandang bertahan.

“Dia sudah membuktikan bisa bermain di kedua posisi tersebut (bek kanan dan gelandang bertahan). Bagi saya, dia hanya akan berstatus pemain kelas dunia sebagai bek kanan, karena begitulah cara dia tumbuh dalam bermain sepak bola. Di lini tengah dia terkadang 'menginginkan' terlalu banyak bola,” kata Michael Ballack kepada Kicker.

“Saya penggemar penggunaan pemain terbaik di posisi terbaik mereka. Kita sudah melihat hal itu pada Philipp Lahm, jika Anda seorang bek sayap kelas dunia, hal itu belum tentu akan berjalan dengan cara yang sama di posisi lain. Saya melihat hal yang sama terjadi pada Kimmich di level yang sangat tinggi,” lanjutnya.

Sementara itu, posisi Kimmich sebagai gelandang bertahan nampaknya juga akan segera tergusur, karena kini pelatih Thomas Tuchel masih berambisi untuk mendatangkan pemain baru yang berposisi sebagai gelandang bertahan.

Artikel Tag: Michael Ballack, Joshua Kimmich

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/michael-ballack-sarankan-joshua-kimmich-bermain-sebagai-bek-kanan
329  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini