Meski Dikalahkan Chelsea, Ruud van Nistelrooy Tetap Puji Leicester

Ruud van Nistelrooy. (Foto: Vince Mignott/MB Media/Getty Images)
Berita Liga Inggris: Manajer Leicester City, Ruud van Nistelrooy, tetap memberikan pujian bagi penampilan apik timnya meski mereka menelan kekalahan di markas Chelsea.
Hasil mengecewakan didapatkan oleh Leicester City pada lanjutan pertandingan pekan ke-28 Premier League. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Chelsea di Stamford Bridge, Minggu (9/3) malam WIB, The Foxes menelan kekalahan dengan skor 1-0. Adapun satu-satunya gol kemenangan The Blues dicetak oleh Marc Cucurella pada menit ke-60.
Selepas pertandingan selesai, Ruud van Nistelrooy memberikan tanggapannya. Sang manajer tetap memberikan pujian bagi penampilan timnya meski mereka menelan kekalahan pada laga tersebut. Menurutnya, The Foxes menunjukkan performa mengesankan yang bisa mereka kembangkan di masa yang akan datang.
“Penampilan yang bagus di dalam dan di luar lapangan, semuanya ada di sana dan saya pikir para pemain pantas mendapatkan lebih. Kami berhasil melakukan penyelamatan penalti untuk memasuki babak pertama dengan skor 0-0. Ini adalah jenis keberuntungan yang terkadang Anda butuhkan untuk membalikkan keadaan. Banyak hal positif lagi tetapi kami harus menerima kenyataan bahwa kami tidak mendapatkan apa-apa,” ujar Van Nistelrooy kepada Sky Sports.
“Kami memiliki waktu satu pekan untuk mempersiapkan hal ini dan hasilnya sangat positif. Kami tidak menyangka akan sebagus ini. ini cocok dengan para pemain dan profil yang kami miliki. Ini memberi kami lebih banyak stabilitas di lini pertahanan dan lebih banyak dukungan di lini depan dengan dua pemain belakang. Sesuatu yang bisa dikembangkan."
Dengan hasil ini, Leicester masih tertahan di peringkat ke-19 klasemen sementara Premier League dengan koleksi 17 poin.
Artikel Tag: Ruud Van Nistelrooy, Leicester City, Chelsea
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/meski-dikalahkan-chelsea-ruud-van-nistelrooy-tetap-puji-leicester





Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini