Meski Baru Gabung, Brennan Johnson Siap Tampil Hadapi Newcastle

Brennan Johnson. (Foto: Crystal Palace)
Berita Liga Inggris: Brennan Johnson mengaku sangat antusias terkait potensi dirinya melakoni debut saat menghadapi Newcastle United meski ia baru bergabung dengan Crystal Palace.
Crystal Palace bergerak cepat di bursa transfer musim dingin pada bulan Januari dengan mendatangkan Brennan Johnson dari Tottenham Hotspur. Sang pemain didatangkan dengan mahar £35 juta atau setara dengan Rp811 miliar. Nilai tersebut berhasil memecahkan rekor transfer termahal dalam sejarah The Eagles.
Johnson sendiri mendapatkan kontrak jangka panjang berdurasi 4,5 tahun atau hingga musim panas 2030 mendatang. Ia juga akan menggunakan nomor punggung 11 di Palace.
Tak butuh waktu lama, Johnson yang baru bergabung dengan Palace berpotensi melakoni debut saat timnya tandang ke markas Newcastle United pada akhir pekan ini. Johnson sendiri mengaku sangat antusias.
“Semuanya terjadi sangat cepat, menyelesaikan semuanya hari ini dan kemudian tentunya ada pertandingan di akhir pekan. Saya pikir itu bagus. Itulah yang saya sukai, langsung saja mulai bekerja," ujar Johnson dilansir dari laman resmi klub.
“Saya merasa cara terbaik untuk membangun koneksi adalah di lapangan, dan di lapangan latihan. Fakta bahwa saya tidak harus menunggu lama untuk dapat melakukan itu sungguh luar biasa.”
“Kami [Glasner dan saya] sempat beberapa kali berbincang. Lebih banyak dia menunjukkan detailnya kepada saya, hal-hal yang tidak hanya saya lihat saat menonton TV, tentang bagaimana Palace bermain dan di mana dia melihat saya, serta bagaimana dia melihat saya memengaruhi permainan. Saya rasa bukan posisi spesifik setiap saat, melainkan lebih ke area-area tertentu.”
“Saat menonton pertandingan mereka sendiri, saya melihat sebuah tim yang jelas tahu apa yang ingin mereka lakukan, dan saya merasa mereka sangat menarik untuk ditonton. Ketika mereka bermain di kandang dan para penggemar mendukung mereka, itu adalah cara bermain sepak bola yang sangat mengasyikkan.”
“Ini adalah sesuatu yang sangat ingin saya ikuti. Berbicara dengan Manajer sangat menyenangkan. Saya sudah tidak sabar untuk segera memulainya.”
Artikel Tag: Brennan Johnson, Crystal Palace, Newcastle United
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/meski-baru-gabung-brennan-johnson-siap-tampil-hadapi-newcastle

Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini