Menangkan Derbi Perdananya, Ranieri Kehabisan Kata-Kata

Penulis: Rheza Hendrian
Minggu 15 Des 2019, 10:06 WIB
Menangkan Derbi Perdananya, Ranieri Kehabisan Kata-Kata

Claudio Ranieri / via Getty Images

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Claudio Ranieri mengaku kehabisan kata-kata setelah sukses mengantarkan Sampdoria menang 1-0 atas Genoa di Derby della Lanterna dini hari tadi.

Kemenangan perdana Ranieri di derby Genoa tersebut dipersembahkan oleh Manolo Gabbiadini di mana striker asal Italia tersebut masuk sebagai pemain pengganti dan sukses mencetak gol kemenangan Il Samp lima menit sebelum laga usai.

"Pertandingan tadi berjalan sangat sulit," ujar Ranieri usai laga dalam wawancaranya dengan DAZN.

"Sulit sekali memecah kebuntuan. Tetapi pada akhirnya gol berhasil datang di waktu yang tepat."

Selain Derby della Lantern, Ranieri juga pernah terlibat di derby-derby panas di Italia seperti derby Milan, Roma dan juga Turin.

Bagaimana komentarnya terkait kesuksesannya di derby Genoa kali ini?

"Mampu memenangkan laga derby selalu menjadi torehan yang penting, tak peduli di mana posisi tim bercokol di klasemen saat ini," lanjut eks pelatih AS Roma itu.

"Sungguh krusial tim mampu bermain dengan hati dan jiwanya malam ini. Kami harus melanjutkan kinerja ini karena kita sepenuhnya belum lepas dari ancaman degradasi."

"Kami meraih tiga poin dan mampu memenangkan derby. Kendati begitu, kita semua harus memikirkan tes di pertandingan selanjutnya," tutup Ranieri.

Berkat kemenangan semalam, Sampdoria pun untuk sementara lepas dari zona degradasi dengan menghuni peringkat ke-17 klasemen sementara.

Di giornata selanjutnya, pasukan Ranieri akan melakoni laga sulit dengan menghadapi jawara bertahan Juventus tanggal 19 Desember mendatang.

Artikel Tag: Claudio Ranieri, Sampdoria, Genoa, Serie A

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/menangkan-derbi-perdananya-ranieri-kehabisan-kata-kata
21282  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini