Menang Telak, Liepzig Kembali Buka Peluang Raih Gelar Juara

Penulis: Degha Mulia
Senin 12 Apr 2021, 04:30 WIB
Pemain Bremen Felix Agu saat dikawal oleh Dani Olmo dan Tyler Adams dalam laga yang dimenangkan Liepzig dengan skor 1-4

Laga Liepzig kontra Bremen dalam pekan ke-28 Bundesliga (Foto: Google)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Liepzig sukses membawa poin penuh dalam laga pekan ke-28 Bundesliga setelah meraih kemenangan telak 1-4 atas Werder Bremen yang digelar di Weser Stadium pada hari Sabtu (10/04).

Skuad asuhan Nagelsmann sempat mengalami kesulitan dalam membangun serangan di awal-awal pertandingan yang diakibatkan solidnya penampilan lini belakang Bremen. Tim tamu baru mampu menciptakan peluang saat laga memasuki menit ke-13 melalui tendangan Justin Kluivert menyambut umpan dari Christopher Nkunku. Namun, usaha Kluivert masih belum dapat membuka keran gol Liepzig setelah tendangannya melebar tipis dari gawang yang dikawal oleh Pavlenka.

Terus memberikan tekanan kepada tim tuan rumah secara konsisten dan bermain dengan sabar, skuad Die Roten Bullen berhasil membuka keunggulan melalui gol yang dicetak oleh Dani Olmo di menit 23. Gol tersebut diawali oleh kerja sama apik dari Kevin Kampl, Sabitzer, dan Olmo kemudian Olmo sukses menuntaskan umpan terobosan yang diberikan oleh Kampl. 

Bremen kembali mendapat petaka di menit 32 setelah sundulan Alexander Sorloth yang menyambut crossing dari Nkunku dari sisi kanan lapangan bersarang di gawang tim tuan rumah. Tim tamu kembali menambah keunggulannya sebelum babak pertama berakhir tepatnya di menit 41 melalui gol kedua Sorloth yang berhasil menuntaskan umpan dari Willi Orban.

Tertinggal 3 gol di babak pertama Florian Kohfeldt pun bereaksi dengan melakukan 3 pergantian pemain sekaligus memasuki babak kedua. Pergantian yang dilakukan Kohfeldt nampak akan membuahkan hasil setelah Bremen berhasil memperkecil ketertinggal melalui eksekusi penalti dari Milot Rashica di menit ke-61.

Alih-alih menambah gol untuk mengejar ketinggalan, justru skuad asuhan Kohfeldt harus kembali kebobolan 2 menit berselang tepatnya di menit ke-63 melalui sentuhan dari Sabitzer yang berhasil menuntaskan crossing dari Benjamin Henrichs yang memanfaatkan celah di sisi kiri pertahanan tuan rumah. Gol tersebut memastikan kemenangan telak Liepzig atas Bremen dengan skor 1-4.

Hasil ini membuat skuad asuhan Nagelsmaan mampu memangkas jarak dengan pemuncak klasemen, Bayern Munich menjadi 5 poin sekaligus kembali membuka asa Sabitzer dan kawan-kawan untuk meraih gelar juara Bundesliga musim ini.

Artikel Tag: Liepzig, Bremen, Bundesliga

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/menang-telak-liepzig-kembali-buka-peluang-raih-gelar-juara
883  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini