Media Italia Klaim Romelu Lukaku Pantas Jadi Kapten Inter

Penulis: Uphit Kratos
Minggu 09 Agu 2020, 13:15 WIB
Media Italia Klaim Romelu Lukaku Pantas Jadi Kapten Inter

Romelu Lukaku/ Goal.com

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Dalam laporan terbarunya, Tuttosport menilai Romelu Lukaku punya semua potensi untuk menjadikannya sebagai kapten Inter Milan di masa depan.

Hingga saat ini, kapten Inter Milan masih dijabat oleh Samir Handanovic. Namun jika Handanovic pensiun di musim depan, Tuttosport menilai jika Romelu Lukaku sangat cocok dijadikan sebagai pemimpin baru bagi pasukan Nerazzurri.

Dalam laporan tersebut, Lukaku bisa jadi sebagai penerus Mauro Icardi yang saat ini berseragam Paris Saint Germain. Pemain 27 tahun tersebut punya kharisma, dan jiwa kepemimpinan yang bisa diteladani oleh pemain lainnya.

Tidak hanya itu, Lukaku pun jadi andalan Antonio Conte di lini depan. Mantan pemain Manchester United tersebut bahkan tidak pernah absen dalam setiap laga yang diikuti Inter, kecuali saat dirinya cedera atau diistirahatkan karena alasan taktikal.

Perjalanan Lukaku untuk mendarat di San Siro pun cukup besar. Awalnya banyak yang meragukan pemain asal Belgia tersebut akan berkembang bersama strategi Conte.

Bahkan untuk meyakinkan pihak klub, pelatih 51 tahun tersebut harus ‘menaikkan suara’ agar Marotta dkk mau menggelontorkan dana 65 juta Euro dan memberikan gaji sebesar 7.5 juta Euro untuk memboyong Lukaku di bursa transfer musim panas kemarin.

Terbukti, di musim pertamanya bersama Inter, pemain yang terikat kontrak hingga tahun 2024 berhasil jadi mesin gol yang efektif dengan torehan 30 gol di semua kompetisi, dan memberikan lima assist dari 48 penampilannya.

Dia pun jadi pemain Inter pertama sejak Samuel Eto'o di musim 2010/11 yang berhasil mencetak setidaknya 30 gol dalam satu musim.

Artikel Tag: Tuttosport, Romelu Lukaku, Inter Milan

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/media-italia-klaim-romelu-lukaku-pantas-jadi-kapten-inter
3474  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini