Mason Mount Dinobatkan Sebagai Pemain Terbaik Chelsea Musim 2021-22

Penulis: A Mahfuda
Senin 23 Mei 2022, 19:23 WIB
Mason Mount (Sumber: ChelseaFC)

Mason Mount (Sumber: ChelseaFC)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Mason Mount dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Chelsea untuk musim 2021-22, yang diumumkan setelah kemenangan The Blues atas Watford pada Minggu (22/5) kemarin.

Pemain jebolan akademi Cobham tersebut telah menyumbangkan 13 gol dan memberikan 16 assist musim ini, kontribusi tersebut mengungguli semua pemain Chelsea lainnya dalam total 51 penampilan.

Mason Mount selalu jadi andalan Thomas Tuchel untuk menghubungkan lini tengah dan lini serang secara konsisten, sementara rekan-rekannya sesama penyerang terlihat cukup kesulitan untuk mempertahankan performa mereka di depan gawang.

Pemain berusia 23 tahun itu pun sukses mendapatkan penghargaan Chelsea’s Player of the Season ini melalui voting para penggemar.

Selain Mount, banyak juga yang mengharapkan Thiago Silva atau Antonio Rudiger untuk meraih status tersebut, sedangkan Reece James juga sangat mungkin masuk dalam daftar tersebut namun harus menghadapi masalah cedera di awal musim.

Penghargaan tersebut merupakan yang kedua berturut-turut bagi Mount setelah pada 2020-21 dia juga berhasil memenangkannya. Ia pun menjadi pemain pertama yang menyabet penghargaan itu secara beruntun sejak Eden Hazard pada 2014 dan 2015.

Sementara itu, Sam Kerr seperti biasa menjadi langganan untuk pemain terbaik CheIsea versi wanita. Pemain internasional Australia itu telah mencetak 32 gol di semua kompetisi dan mendapatkan Golden Boot untuk kedua kalinya di Women Super League.

Terakhir, Harvey Vale dianugerahi penghargaan pemain terbaik akademi musim ini, penghargaan yang juga pernah dimenangkan oleh Mount dan Reece James.

Artikel Tag: Mason Mount, Chelsea

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/mason-mount-dinobatkan-sebagai-pemain-terbaik-chelsea-musim-2021-22
1586  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini