Masih Peduli, Mourinho Minta Granit Xhaka Lakukan Vaksinasi Covid-19

Penulis: Fery Andriyansyah
Sabtu 04 Sep 2021, 13:00 WIB
Granit Xhaka menolak untuk divaksinasi

Granit Xhaka menolak untuk divaksinasi. (Foto: Chloe Knott - Danehouse/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Manajer AS Roma, Jose Mourinho, meminta Granit Xhaka untuk mendapatkan vaksinasi Covid-19 dan langsung direspons oleh gelandang Arsenal tersebut.

Xhaka melewatkan kemenangan 2-1 Swiss atas Yunani dalam pertandingan persahabatan pada Kamis (2/9) setelah dinyatakan positif Covid-19, di mana ia merasakan gejala virus tersebut pagi harinya.

Asosiasi Sepak Bola Swiss (ASF-SFV) telah mengonfirmasi bahwa gelandang Arsenal itu memilih untuk tidak mendapatkan vaksinasi virus corona, karena setiap individu dibebaskan untuk memutuskan apakah mereka ingin divaksinasi atau tidak.

Kepala komunikasi ASF-SFV, Adrian Arnold, mengatakan: "Granit Xhaka tidak divaksinasi. Dia adalah pemain yang tidak divaksinasi. Kami menyerahkan ini kepada setiap pemain, ini adalah keputusan pribadi setiap pemain, sama seperti orang lain di Swiss.

"Kami telah mengeluarkan rekomendasi agar semua orang melakukan vaksinasi. Tapi dia memutuskan untuk dirinya sendiri secara pribadi. Dan itu juga haknya untuk tidak divaksinasi.”

Manajer Roma, Mourinho, yang mencoba membawa Xhaka ke Italia pada awal musim panas, sekarang mendesak kapten Swiss itu untuk menjaga dirinya sendiri dan mendapatkan vaksin Covid-19.

Dia mengomentari unggahan Xhaka di Instagram: “Dapatkan itu Granit dan Anda akan aman.”

Menanggapi komentar Mourinho, pemain berusia 28 tahun itu membalas: “Terima kasih tuan.”

Setelah absen dalam kemenangan Swiss atas Yunani, Xhaka juga akan melewatkan pertandingan tim Murat Yakin di kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Italia dan Irlandia Utara.

Artikel Tag: Jose Mourinho, Granit Xhaka, Arsenal, AS Roma, Swiss, Covid-19, Virus Corona

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/masih-peduli-mourinho-minta-granit-xhaka-lakukan-vaksinasi-covid-19
1566  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini