Marvin Schwabe Tetap Puji Performa Koln Meski Dikalahkan Bayern

Penulis: Demos Why
Kamis 15 Jan 2026, 14:06 WIB - 191 views
Marvin Schwabe.

Marvin Schwabe. (Foto: Christof Koepsel/Getty Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Penjaga gawang FC Koln, Marvin Schwabe, tetap memberikan pujian bagi penampilan rekan-rekannya meski Die Geissbocke dikalahkan oleh Bayern Munich.

Hasil mengecewakan didapatkan oleh FC Koln pada lanjutan pertandingan pekan ke-17 Bundesliga musim ini. Pasalnya, saat mereka menjamu Bayern Munich di RheinEnergie Stadion, Kamis (15/1) dini hari WIB, Koln menderita kekalahan dengan skor 3-1.

Pada laga tersebut, Koln sempat membuat kejutan dengan memimpin pertandingan lebih dulu berkat gol yang dicetak oleh Linton Maina pada menit ke-41. Namun, Serge Gnabry berhasil menyamakan kedudukan setelah mencetak gol di menit ke-45+5.

Pada babak kedua, Bayern meningkatkan intensitas serangan. Alhasil, mereka sukses menambah dua gol melalui aksi Kim Min-jae pada menit ke-71 dan Lennart Karl di menit ke-84.

Marvin Schwabe memberikan komentarnya setelah pertandingan usai. Schwabe mengklaim Koln tampil bagus pada laga ini dan berhasil mengatasi tekanan yang diberikan oleh Bayern. Namun sayangnya, Schwabe menilai Koln gagal memaksimalkan peluang yang mereka miliki saat melakukan serangan balik.

“Kami bermain bagus dalam waktu yang cukup lama," ujar Schwabe seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Kami seharusnya bisa memanfaatkan satu atau dua serangan balik yang kami miliki dengan lebih baik. Secara keseluruhan, kami memberikan perlawanan yang bagus."

"Suasananya bagus, kami ditekan dari depan hingga belakang – bahkan hingga akhir pertandingan. Kami kalah 3-1, tetapi para penggemar tetap mengakui bahwa kami berjuang dari menit pertama hingga terakhir. Dan saya pikir itulah intinya," tutup sang penjaga gawang.

Artikel Tag: FC Koln, Bayern Munich, Bundesliga

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/marvin-schwabe-tetap-puji-performa-koln-meski-dikalahkan-bayern
191
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini