Marquinhos Optimis PSG Bakal Melangkah Jauh di Liga Champions

Aksi Marquinhos pada pertandingan Sporting Lisbon dan Paris Saint-Germain di Estadio Jose Alvalade pada 20 Januari 2026 di Lisbon, Portugal. (Foto: Carlos Rodrigues/Getty Images)
Berita Liga Champions: Kapten Paris Saint-Germain, Marquinhos, masih optimis timnya bisa melaju jauh di Liga Champions musim ini meski baru dikalahkan oleh Sporting Lisbon.
Hasil mengecewakan didapatkan oleh Paris Saint-Germain pada matchday 7 Liga Champions musim ini. Pasalnya, saat mereka tandang ke markas Sporting Lisbon di Estadio Jose Alvalade, Rabu (21/1) dini hari WIB, Les Parisiens menderita kekalahan dengan skor tipis 2-1.
Pada laga tersebut, Sporting unggul lebih dulu melalui gol Luis Suarez pada menit ke-74. Hanya lima menit berselang, Khvicha Kvaratskhelia berhasil menyamakan kedudukan. Meski demikian, Sporting berhasil mengamankan kemenangan melalui gol yang dicetak oleh Suarez pada menit ke-90.
Marquinhos Masih Optimis Soal Peluang PSG di Liga Champions
Setelah dikalahkan oleh Sporting Lisbon pada laga ini, Paris Saint-Germain menempati posisi kelima klasemen sementara fase penyisihan dengan koleksi 13 angka dari 7 laga. Namun, mereka hanya unggul tipis dari tim-tim yang berada di bawahnya. Bahkan ada beberapa tim yang masih belum memainkan laga ketujuh mereka. Artinya, Les Parisiens berpeluang untuk gagal finis di posisi di delapan besar jika pada laga terakhir mereka kembali kalah.
Meski demikian, Marquinhos mengaku masih optimis PSG akan melangkah jauh di Liga Champions musim ini. Dengan kualitas yang dimiliki oleh PSG, sang kapten optimis timnya bisa mengulangi prestasi mereka di musim lalu.
"Kami masih memiliki segalanya untuk diperjuangkan di Liga Champions, kami berada di posisi yang bagus," ujar sang kapten dilansir dari laman resmi klub.
"Di liga, kami berjuang untuk posisi pertama. Tersingkirnya kami dari Coupe de France memang disayangkan, tetapi bahkan di saat-saat sulit, kami mengatur ulang mental dan tahu bahwa kami masih memiliki segalanya untuk diperjuangkan."
"Di saat-saat seperti inilah kami mempertanyakan diri sendiri untuk meningkatkan diri, dan itulah cara kami akan melangkah maju. Kami memiliki pelatih yang menuntut, dan kami juga sangat menuntut diri sendiri."
"Kami adalah pesaing, kami ingin meraih kemenangan, dan kami akan terus bergerak maju seperti itu.”
Artikel Tag: marquinhos, Paris Saint-Germain, Sporting Lisbon, liga champions, hasil pertandingan
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/marquinhos-optimis-psg-bakal-melangkah-jauh-di-liga-champions

Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini