Lupakan Brighton, Ruben Amorim Minta MU Move On

Penulis: Demos Why
Senin 20 Jan 2025, 06:01 WIB
Ruben Amorim.

Ruben Amorim. (Foto: Martin Rickett/PA Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Manajer Manchester United, Ruben Amorim, meminta timnya untuk melupakan kekalahan dari Brighton & Hove Albion dan fokus pada laga berikutnya.

Hasil buruk didapatkan oleh Manchester United pada lanjutan pertandingan pekan ke-22 Premier League. Pasalnya, saat mereka menjamu Brighton & Hove Albion di Old Trafford, Minggu (19/1) malam WIB, The Red Devils menelan kekalahan dengan skor 1-3.

Pada laga tersebut, Brighton membuka keunggulan melalui gol cepat Yankuba Minteh di menit kelima. MU lantas menyamakan kedudukan pada menit ke-23 melalui gol penalti Bruno Fernandes. Namun, The Seagulls berhasil mencetak dua gol kemenangan melalui aksi Kaoru Mitoma (60') dan Georginio Rutter (76').

Ruben Amorim sendiri sama sekali tidak menampik bahwa kekalahan ini terasa sangat mengecewakan. Namun, ia meminta timnya untuk melupakan kekalahan tersebut dan mengalihkan fokus mereka pada laga kontra Rangers di Liga Europa. Menurutnya, pertandingan ini bisa menjadi momentum yang bagus untuk kembali ke jalur kemenangan.

“Kami hanya fokus untuk memenangkan pertandingan berikutnya [melawan Rangers di Europa League]. Ini adalah cara terbaik untuk membalikkan keadaan saat ini," ujar Amorim seperti dilansir dari laman resmi klub.

"Lupakan klasifikasi. Lupakan piala-piala. Setiap pertandingan adalah momen penting untuk mengembangkan tim. Ada saat-saat dalam hidup kita sebagai pesepak bola profesional di mana segala sesuatunya berjalan tidak sesuai dengan keinginan kita."

"Seperti yang saya katakan, kondisi saat ini sangat sulit, tetapi kami harus bekerja untuk mencoba lebih percaya diri dan memenangkan pertandingan.”

Amorim lantas ditanya apakah ia cukup percaya diri untuk bisa mengubah nasib MU di musim ini, sang manajer menjawab: “Tentu saja. Saya memiliki kepercayaan diri, saya sudah mengetahui hal ini, dan saya mengerti bahwa ini adalah pertandingan tentang hasil. Para penggemar menjadi sangat frustrasi. Saya memahami hal itu dan memahami hal tersebut.”

Artikel Tag: Ruben Amorim, Manchester United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lupakan-brighton-ruben-amorim-minta-mu-move-on
241  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini