Lima Pemain Dicoret dari Skuat Timnas Italia untuk Hadapi Ukraina

Penulis: Rei Darius
Senin 20 Nov 2023, 17:50 WIB
Timnas Italia

Timnas Italia hadapi Ukraina dalam laga terakhir kualifikasi Piala Eropa 2024 (Image: FIGC)

Ligaolahraga.com -

Berita Sepak Bola: Luciano Spalletti telah mengumumkan daftar pemain timnas Italia yang berisikan 23 orang untuk pertandingan kontra Ukraina pada Selasa (21/11) dini hari nanti WIB. 

Kelima pemain tersebut adalah Marco Carnesecchi, Manuel Lazzari, Andrea Cambiaso, Andrea Colpani, dan Domenico Berardi.

Gli Azzurri akan menghadapi Ukraina dalam pertandingan terakhir mereka di kualifikasi Piala Eropa 2024, yang menentukan langkah mereka ke putaran final.

Timnas Italia hanya memerlukan sebuah poin dalam pertandingan di BayArena, Leverkusen pada dini hari nanti WIB untuk mengamankan kelolosan ke Piala Eropa 2024.

Pelatih Luciano Spalletti telah mengumumkan daftar pemain yang berisikan 23 pemain, namun dia harus mencoret lima pemain yang mana adalah Marco Carnesecchi, Manuel Lazzari, Andrea Cambiaso, Andrea Colpani, dan Domenico Berardi.

Berardi sebelumnya menjadi starterdalam kemenangan 5-2 atas Makedonia Utara di Olimpico pada Sabtu (18/11) dini hari WIB. Namun, sosoknya akan digantikan oleh Matteo Politano yang akan menemani Federico Chiesa dan salah satu di antara Giacomo Raspadori atau Gianluca Scamacca di lini serang nantinya.

Sebagaimana dilansir dari Football-Italia, sang bintang Sassuolo diyakini tidak mengalami cedera setelah pertandingan itu. Jadi keputusan itu murni diambil oleh Spalletti karena alasan taktik.

Daftar Pemain Timnas Italia untuk Menghadapi Ukraina

Kiper: Donnarumma, Provedel, Vicario

Defender: Di Lorenzo, Dimarco, Gatti, Biraghi, Buongiorno, Darmian, Acerbi, Mancini

Gelandang: Bonaventura, Jorginho, Cristante, Frattesi, Barella

Striker: Scamacca, Raspadori, Kean, Chiesa, Politano, Zaniolo, El Shaarawy

Artikel Tag: Timnas Italia, Domenico Berardi, Timnas Ukraina, Kualifikasi Piala Eropa 2024

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lima-pemain-dicoret-dari-skuat-timnas-italia-untuk-hadapi-ukraina
503  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini