Liga Arab Saudi Memanas, Pemuncak Klasemen Al Hilal Siap Hadapi Al Ahli

Penulis: Ezi Yulia
Jumat 27 Okt 2023, 05:30 WIB
Liga Arab Saudi

Pemain andalan Al Hilal Aleksandar Mitrovic (Foto: AFC)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Arab Saudi: Perburuan gelar juara Liga Arab Saudi mulai memanas, dua tim papan atas pada Sabtu (28/10) dinihari nanti akan saling berhadapan di Stadion King Fahd International di Riyadh. Pemuncak klasemen Al Hilal akan menjamu tim peringkat empat Al Ahli, kedua tim itu hanya berselisih empat poin.

Salah satu laga yang paling bergengsi di Liga Arab Saudi, duel antara dua tim ini kembali setelah menghilang selama satu musim usai Al Ahli menghabiskan satu tahun di kasta kedua setelah terdegradasi secara mengejutkan. Kini, tim yang bermarkas di Jeddah ini bangkit kembali dan dengan cepat kembali ke jajaran elit berkat pengeluaran besar dan dukungan dari pemilik mayoritas baru mereka, Public Investment Fund (PIF).

Pertemuan terakhir antara kedua tim itu terjadi pada Maret 2022, yang dimenangkan oleh Al Hilal dengan skor 4-2 di Riyadh, berkat hat-trick dari Odion Ighalo, yang saat ini berada di Al Wehda. Sementara itu, kemenangan terakhir Al Ahli terjadi pada 2020 ketika gol-gol dari Omar Al Somah dan Abdulfattah Asiri memastikan kemenangan 2-1 di Jeddah. Kedua pemain tersebut telah hengkang dari Al Ahli.

Suporter Al Hilal mengenang kembali saat Mei 2021 ketika mereka mencatatkan kemenangan terbesar yang pernah mereka raih atas Al Ahli. Dua gol masing-masing dari Bafetimbi Gomis dan Saleh Al Shehri membantu tim berseragam serba biru itu meraih kemenangan 5-1 saat mereka meraih gelar juara liga untuk musim kedua secara beruntun.

Bagi para pendukung Al Ahli, bisa dibilang pencapaian terbaik mereka melawan Al Hilal dalam tiga dekade terakhir terjadi di King Abdullah Sports City di Jeddah pada 2016, ketika dua gol Al Somah memastikan gelar liga pertama mereka dalam 32 tahun terakhir dengan kemenangan 3-1 di kandang sendiri.

Jelang laga akhir pekan, Al Ahli tidak akan diperkuat oleh bek Turki Merih Demiral karena cedera lutut, sementara pemain sayap Allan Saint-Maximin harus berpacu dengan waktu untuk pulih dari cedera kaki. Jika mantan pemain Newcastle United itu dinyatakan kurang fit, maka mantan penyerang Al Fateh Firas Al Buraikan kemungkinan menggantikan posisinya di trisula penyerang bersama Riyad Mahrez dan Roberto Firmino.

Firmino, kapten klub dan rekrutan anyar musim panas ini, tengah mengalami kesulitan menjebol gawang lawan meskipun membuka musim dengan hat-trick melawan Al Hazem. Masa paceklik golnya kini sudah lebih dari 12 jam pertandingan.

Sementara itu, Mahrez berada dalam performa baik, dengan lima assist dan 35 peluang yang diciptakannya sejauh ini, menjadi yang tertinggi di liga. Empat golnya juga membuatnya menjadi topskor Al Ahli bersama Franck Kessie yang telah tampil impresif di jantung lini tengah dan bahkan mencetak gol kemenangan derby melawan Al Ittihad beberapa pekan lalu.

Bagi pelatih Al Hilal, Jorge Jesus, cedera yang dialami sang bintang, Neymar, menjadi pukulan telak. Namun, tim menunjukkan bahwa mereka seolah tidak berkurang kekuatannya, dengan mencetak enam gol ke gawang Mumbai City di ajang AFC Champions League pada pertengahan pekan, dengan Aleksandar Mitrovic mengukir hat-trick keduanya di klub itu. Sejauh ini, pemain Timnas Serbia itu telah mengoleksi tujuh gol di liga musim ini, hanya kalah dari Cristiano Ronaldo yang mencetak 11 gol.

Dengan absennya Neymar, membuat peran Malcom semakin penting. Pemain Brasil berusia 26 tahun itu tampil mengesankan sejak bergabung dari Zenit Saint Petersburg pada musim panas, mencetak enam gol dan memberikan tiga assist di liga, serta menciptakan 16 peluang, yang tertinggi untuk pemain Al Hilal.

Al Hilal adalah satu-satunya tim di Liga Arab Saudi yang belum pernah kalah, dan hanya imbang dua kali musim ini, yakni 1-1 melawan Al Fayha dan Damac.

Artikel Tag: AL Hilal, Al-Ahli

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/liga-arab-saudi-memanas-pemuncak-klasemen-al-hilal-siap-hadapi-al-ahli
499  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini