Legenda Liverpool Percaya Diri Mantan Timnya Bisa Bersaing Dengan Man City

Liverpool / via Gettyimages
Berita Liga Inggris: Legenda Liverpool, Didi Hamann cukup percaya diri dengan kemampuan mantan timnya musim ini untuk bersaing dengan Man City dalam perburuan gelar Premier League.
Hamann berbagi pandangannya terkait peluang The Reds di musim ini dalam wawancara dengan BBC Radio 5 Live Breakfast.
Hamann menyatakan keyakinannya bahwa The Reds memiliki peluang untuk meraih kesuksesan musim ini dan menjadi penantang serius bagi Manchester City sebagai tim yang harus dikalahkan.
Dalam pandangan Hamann, The Reds tampak sangat kuat dan dapat menjadi pesaing serius di puncak klasemen. Ia bahkan mengungkapkan preferensinya antara Liverpool dan Arsenal sebagai tim yang lebih mungkin bersaing dengan City.
"Saya pikir mereka punya peluang untuk melaju sejauh musim ini. Saya tidak mengerti mengapa tidak. Tentu saja Man City adalah tim yang harus dikalahkan. Jika Anda meminta saya untuk memilih antara Arsenal dan Liverpool yang bisa bersaing, saya akan memilih Liverpool," ucap Hamann.
Hamann juga membahas absennya Andy Robertson dan harapannya agar pemain belakang tersebut dapat kembali beraksi setelah Tahun Baru.
Ia menggambarkan Robertson sebagai "mesin" dan menyebutkan bahwa kehadirannya sangat penting bagi performa tim.
"Robertson absen, mudah-mudahan dia bisa kembali di Tahun Baru. Dia adalah mesin. Mereka punya mentalitas. Mereka menemukan cara untuk memenangkan pertandingan," pungkas Legenda Liverpool.
Tim asuhan Jurgen Klopp akan melanjutkan perjuangan mereka di Premier League dalam gameweek ke-15 tengah pekan ini, saat mereka bertandang ke markas Sheffield United pada Rabu (06/12).
Artikel Tag: Liverpool, Manchester City, didi hamann
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/legenda-liverpool-percaya-diri-mantan-timnya-bisa-bersaing-dengan-man-city
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini