Legenda Kanada Sempat Ragukan Karier Alphonso Davies Bersama Bayern

Penulis: Febrian Kusuma
Sabtu 02 Mei 2020, 08:30 WIB
Legenda Kanada Sempat Ragukan Karier Alphonso Davies Bersama Bayern

Alphonso Davies (GettyImages)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Legenda Timnas Kanada, Paul Stalteri, mengaku bahwa dia sempat meragukan karier Alphonso Davies bersama Bayern Munich. Di usia yang masih sangat muda, Stalteri menilai bahwa Bayern Munich klub yang terlalu besar untuk Davies.

Akan tetapi keraguannya mampu dijawab tuntas oleh Davies, di mana pemain yang kini masih berusia 19 tahun itu mulai mendapat kepercayaan mengawal lini pertahanan Bayern Munich. Pada musim 2019/20, Davies telah mencatat 29 penampilan dari semua kompetisi dan mencetak 1 gol.

Aksi ciamiknya membuat Davies diganjar dengan perpanjangan kontrak bersama Die Bavarian hingga musim panas 2025 mendatang. Sementara itu, sebelumnya Bayern mendatangkan Davies dari klub MLS, Vancouver Whitecaps, pada bursa transfer Januari 2019 yang lalu, ketika usianya masih menginjak angka 18 tahun.

“Saya sangat lega bahwa segalanya berjalan baik baginya bersama Bayern,” kata Stalteri kepada Bild.

“Ketika dia pindah dari Vancouver ke Munich Januari 2019 yang lalu, saya merasa senang. Tapi saya juga ragu. Ketakutan saya adalah bahwa Davies tidak akan mendapatkan cukup waktu bermain di Bayern, karena saya pikir mereka adalah klub yang terlalu besar untuknya."

“Tapi saya yakin dalam satu hal, sepak bola Jerman hanya cocok untuk talenta top dari Kanada, karena kita memiliki mentalitas yang sama dengan orang Jerman,” pungkasnya.

Stalteri adalah pemain yang membela Timnas Kanada pada rentan waktu 1997 hingga 2010, dan ia pun pernah merasakan kerasnya panggung Bundesliga dengan membela Werder Bremen dan Borussia Monchengladbach.

Artikel Tag: alphonso davies, Bayern Munich, Paul Stalteri

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/legenda-kanada-sempat-ragukan-karier-alphonso-davies-bersama-bayern
1799  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini