Lazio Ajukan Tawaran untuk Rekrut Tim Iroegbunam dari Everton

Aksi Tim Iroegbunam saat Everton menghadapi Wolverhampton Wanderers. (Foto: Matt McNulty/Getty Images)
Berita Transfer: Lazio dikabarkan telah mengajukan tawaran untuk mendatangkan gelandang Everton, Tim Iroegbunam, pada bursa transfer musim dingin di awal tahun ini.
Menurut laporan Football Insider, Tim Iroegbunam menjadi pemain incaran Lazio pada bursa transfer musim dingin di bulan Januari ini. Biancocelesti memiliki keinginan untuk memperkuat skuad mereka dengan mendatangkan seorang gelandang serbaguna. Bahkan, klub raksasa Italia tersebut dikabarkan telah mengajukan tawaran senilai £15 juta kepada The Toffees.
Meski demikian, belum diketahui dengan pasti apakah klub asal Merseyside tersebut akan menerima tawaran tersebut. Pasalnya, Iroegbunam saat ini juga tengah diminati oleh sejumlah klub Premier League dan Serie A lainnya. Performa sang pemain bersama The Toffees terus menunjukkan perkembangan sejak didatangkan dari Aston Villa pada 2024. Hingga saat ini, ia tercatat sudah tampil sebanyak 50 kali dan menyumbangkan lima assist.
Klub Italia tersebut memang tengah mencari gelandang baru untuk menambah opsi di lini tengah mereka. Gelandang Manchester United, Kobbie Mainoo, sempat mereka pertimbangkan. Namun, untuk mendatangkannya akan menjadi tugas yang sulit karena MU akan menolak untuk melepasnya. Karena alasan itu, Iroegbunam menjadi target yang masuk akal bagi mereka.
Masih harus dilihat bagaimana perkembangan transfer sang pemain. Pasalnya, Everton tentu saja akan mempertimbangkan tawaran yang diajukan oleh klub pemain dan hanya akan menerima tawaran tertinggi untuk melepas gelandang berusia 22 tahun tersebut.
Artikel Tag: tim iroegbunam, Everton, Lazio, Serie A, Premier League, rumor transfer
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lazio-ajukan-tawaran-untuk-rekrut-tim-iroegbunam-dari-everton






Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini