Lawan City, Javi Gracia Yakin Watford Akan Manfaatkan Peluang
Berita Liga Inggris: Javi Gracia yakin Watford akan mengambil peluang untuk menampilkan kekuatan mereka melawan Manchester City ketika ia membawa timnya ke Stadion Etihad, akhir pekan ini.
City sedang berada dalam performa yang bagus tetapi Gracia tidak ragu Watford akan menciptakan peluang mencetak gol melawan tim Pep Guardiola.
"Saya pikir kami merasa lebih nyaman bermain di kandang daripada bertandang, tetapi memang benar, musim ini bahwa kami mendapat hasil bagus saat bermain tandang," kata Gracia.
"Sekarang kami akan bermain melawan City dan kami tahu itu akan sangat sulit."
"Mereka telah memainkan 15 pertandingan dan mereka menang 14 lagi. Kami tahu, kami tahu itu, tetapi kami akan memiliki beberapa peluang untuk mencoba dan mengambil keuntungan. Dan kami akan melakukannya."
Kapten Watford, Troy Deeney membuka skor sebelum pemain pengganti Andre Gray memastikan kemenangan dramatis di injury time untuk Watford melawan Leicester pada akhir pekan lalu.
Tetapi Gracia merasa tak pede untuk memainkan keduanya di Eithad pada Sabtu (09/03), dan bersikeras dia memiliki banyak opsi menyerang yang bisa dia gunakan
"Saya tidak suka berbicara tentang apa yang akan kami lakukan tetapi (Deeney dan Gray bisa bermain bersama). Ini adalah pilihan yang sangat baik bagi kami," kata pelatih kepala Watford.
"Mereka mulai bermain bersama di awal musim dan kami mendapatkan hasil yang sangat bagus dan di pertandingan terakhir Andre mencetak gol di menit-menit terakhir."
"Tetapi dalam pertandingan lain kami telah bermain dengan pemain lain seperti Gerard Deulofeu misalnya dan bermain melawan Cardiff, kami mencetak lima gol dan Gerard mencetak hat-trick sehingga semuanya penting."
Artikel Tag: premier league 2019, Manchester City, Watford
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/lawan-city-javi-gracia-yakin-watford-akan-manfaatkan-peluang
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini