Laga Tunda Marseille Kontra Lyon Akan Dimainkan Pada 6 Desember

Pertandingan tunda Marseille kontra Lyon dijadwalkan pada 6 Desember 2023 (Foto: twitter.com/eurofootcom)
Berita Liga Prancis: Presiden LFP Vincent Labrune telah mengumumkan bahwa pertandingan tunda Marseille kontra Lyon akan dimainkan pada 6 Desember 2023di tempat yang belum ditentukan.
Laga Choc des Olympiques, yang sedianya akan berlangsung pada Minggu (29/10/2023) lalu, dibatalkan setelah bus tim Lyon diserang oleh pendukung Marseille dalam perjalanan menuju Stade Velodrome. Pelatih Les Gones, Fabio Grosso, mengalami cedera di wajahnya akibat insiden tersebut.
Labrune telah mengindikasikan bahwa pertandingan akan berlangsung pada tanggal 6 Desember, namun komisi liga akan memutuskan tempat pertandingan di kemudian hari. Keputusan ini, katanya, akan dibuat jika mereka sudah menerima informasi tambahan dari pihak berwenang untuk menjamin keselamatan semua yang terlibat dan menghadiri pertandingan.
Kepala liga itu menambahkan bahwa kejadian pada Minggu malam akan dikaji oleh komisi disiplin secara keseluruhan, khususnya yang berkaitan dengan penetapan tanggung jawab untuk akses ke Stade Velodrome. Labrune kemudian menjelaskan bahwa Grosso mendapat dukungan dari dirinya dan liga secara keseluruhan.
"Tindakan yang membuatnya menjadi korban adalah tindakan serius dan tidak dapat ditoleransi, dan kami akan melakukan segalanya dengan kekuatan kami untuk memastikan bahwa para pelaku dituntut dan dihukum," ujarnya.
Ini bukan pertama kalinya pertandingan antara OM dan OL ditunda. Pada 21 November 2021, pertandingan antara kedua tim dihentikan setelah Dimitri Payet terkena lemparan botol dari tribun penonton. Pada saat itu, OL menerima pengurangan satu poin dan pertandingan kemudian dimainkan secara tertutup.
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/laga-tunda-marseille-kontra-lyon-akan-dimainkan-pada-6-desember
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini