Kylian Mbappe Siap Bantu Real Madrid Kalahkan RB Salzburg

Kylian Mbappe. (Foto: Jose Breton/Pics Action/NurPhoto)
Berita Liga Champions: Penyerang Real Madrid, Kylian Mbappe, memastikan kesiapannya untuk membantu Los Blancos meraih kemenangan saat menjamu RB Salzburg.
Real Madrid akan menghadapi laga krusial pada tengah pekan ini. Pasalnya, mereka dijadwalkan akan menjamu RB Salzburg di Santiago Bernabeu, Kamis (23/1) dini hari WIB. Menjelang pertandingan tersebut, Los Blancos berada di posisi yang kurang baik. Mereka masih tertahan di posisi ke-22 dengan koleksi 9 poin dan berjarak empat angka dari posisi delapan besar untuk mengamankan tiket otomatis ke fase gugur. Artinya, Los Blancos tak memiliki pilihan lain kecuali meraih kemenangan di dua laga tersisa demi menjaga peluang lolos ke babak berikutnya.
Kylian Mbappe mengungkapkan bahwa dirinya berada dalam kondisi fisik dan mental yang prima serta penuh rasa percaya diri. Ia menegaskan komitmennya untuk memberikan yang terbaik bagi Los Blancos, dengan tekad membantu tim meraih kemenangan demi kemenangan di setiap pertandingan.
“Saya merasa sangat baik. Saya telah berada dalam performa yang baik selama satu setengah bulan. Saya mencoba untuk membantu tim semampu saya dan saya akan menghadapi partai besok dengan penuh percaya diri. Saya yakin dengan permainan saya, dengan tim dan dengan semua pendukung Madrid yang akan hadir di stadion," ujar Mbappe seperti dilansir dari laman resmi klub.
“Saya merasa tenang. Ketika Anda seorang pemain seperti saya, dengan apa yang diharapkan dari saya, adalah hal yang wajar jika orang-orang berbicara. Mereka dapat berbicara buruk, tetapi bagi saya itu bukan masalah pribadi. Dalam dunia sepak bola, ketika Anda bermain dengan baik, mereka akan berbicara dengan baik dan ketika Anda tidak bermain dengan baik, mereka akan berbicara dengan buruk. Anda harus tenang dan fokus pada permainan Anda dan apa yang bisa Anda tingkatkan. Saya tahu bahwa saya dapat mengubah situasi dan saya telah melakukannya. Saya sangat senang bisa membantu tim saya.”
Artikel Tag: Kylian Mbappe, Real Madrid, RB Salzburg
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kylian-mbappe-siap-bantu-real-madrid-kalahkan-rb-salzburg
Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini