Kuipers Mau Persib Manfaatkan Kondisi Laga Tanpa Penonton

Penulis: M. Aldi
Minggu 09 Feb 2025, 12:30 WIB
Bek Persib, Nick Kuipers

Bek Persib, NIck Kuipers

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Partai PSIS melawan Persib di pekan ke-22 Liga 1 2024/2025 akan digelar tanpa penonton. Nick Kuipers mengatakan timnya harus bisa memanfaatkan kondisi yang menguntungkan ini.

Pertandingan ini akan digelar di Stadion Jatidiri, Semarang, Minggu (9/2) malam. Bertindak sebagai tuan rumah, Mahesa Jenar tidak akan didukung langsung oleh suporternya karena laga diselenggarakan tertutup.

Idealnya kehadiran penonton tuan rumah akan memberi dukungan kepada pemain PSIS dan memberi teror untuk pemain tamu. Kini dengan kondisi tribun yang kosong, Maung Bandung berada dalam status diuntungkan.

"Kami tentu akan memanfaatkan itu, untuk bermain melawan mereka tanpa suporter. Jadi ini tidak ada yang spesial," kata Kuipers dalam jumpa pers jelang laga di Stadion Jatidiri, Sabtu (8/2) malam.

Meski begitu, sebagai pesepakbola, Kuipers mengaku bahwa dia lebih senang jika laga disaksikan langsung oleh penonton, bahkan berhadap tribun penuh. Karena itu bisa membuat atmosfer laga lebih seru dan tentu meningkatkan gairah dalam bermain.

"Tapi menyedihkan juga karena tentunya lebih baik jika bermain di depan suporter, sebagai pesepakbola profesional, tentu saja ingin bermain pada kondisi stadion yang penuh, baik itu kandang atau tandang," ujar bek berpaspor Belanda tersebut.

Keputusan sudah diambil dan panitia penyelenggara memastikan laga ini digelar tanpa penonton. Stoper bernomor punggung 2 itu pun menyebut Persib harus bisa memanfaatkan situasi ini dan berusaha tampil maksimal demi tiga poin.

"Tetapi kami tentu harus memanfaatkan kondisi tuan rumah bermain tanpa suporternya. Tapi memang tidak ada yang spesial bagi kami, seperti laga-laga normal lainnya," pungkas stoper berusia 32 tahun tersebut.

Artikel Tag: Nick Kuipers, Persib, PSIS

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kuipers-mau-persib-manfaatkan-kondisi-laga-tanpa-penonton
372  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini