Komposisi Tim Pelatih Borneo FC Komplet, Milomir Seslija Dibantu 3 Asisten

Penulis: Dayat Huri
Jumat 15 Apr 2022, 22:00 WIB
Presiden klub Borneo FC, Nabil Husein Said Amin

Presiden klub Borneo FC, Nabil Husein Said Amin/foto dok Borneo FC

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Borneo FC telah melengkapi komposisi tim pelatih mereka untuk musim depan. Milomir Seslija selaku pelatih kepala akan dibantu oleh tiga asisten, yakni Emil Mustafovic, Miftahudin Mukson, dan Ahmad Amiruddin.

Emil Mustafovic yang terakhir dikontrak, secara khusus akan membantu Milomir Seslija dalam hal meningkatkan fisik Terens Puhiri dan kawan-kawan di Liga 1 nanti.

"Kami secara resmi sudah melengkapi komposisi staf kepelatihan Borneo FC untuk musim 2022/2023. Untuk posisi pelatih fisik, kami mengontrak Emil Mustafovic dan untuk asisten pelatih yang lainnya kami perpanjang masa bakti dari Miftahudin Mukson dan Ahmad Amiruddin untuk membantu Milo," kata Presiden klub Nabil Husein Said Amin seperti dilansir laman resmi klub.

Dikatakan Nabil, kedatangan Emil Mustafovic jelas diharapkan mampu mengangkat kekuatan fisik pemain Pesut Etam. Namun ia berharap kejadian seperti musim lalu tak terulang, dimana kompetisi sempat mengalami beberapa kali penundaan.

"Penundaan kompetisi jelas memengaruhi kinerja pelatih. Saat fisik pemain sudah dalam peak performance-nya, kompetisi malah diundur. Itu juga membawa dampak pada kinerja pelatih kepala dalam menjalankan program latihan," terangnya.

"Yang pasti kami percaya kompisisi pelatih saat ini ini akan membuat Borneo FC semakin tangguh, memperbaiki apa yang kurang dari musim lalu," sebut Nabil.

Terkait komposisi pemain, Nabil mengaku dalam waktu dekat akan mengumumkannya. Saat ini manajemen Borneo FC terus memburu tanda tangan pemain bidikan untuk mengarungi Liga 1 musim depan.

"Kami akan segera melengkapi kompisisi pemain. di pos mana yang perlu ditambal, akan kami benahi. Yang posnya sudah cukup, sebisa mungkin tetap kami carikan pelapis. Sebab kompetisi mendatang tak kalah ketatnya dengan musim lalu. Kami mohon doa dari masyarakat Samarinda untuk semua perjuagan yang kami lakukan, karena kami berjuang untuk nama baik kota yang kita cintai," tegasnya.

Artikel Tag: Borneo FC, Liga 1, Milomir Seslija, nabil

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/komposisi-tim-pelatih-borneo-fc-komplet-milomir-seslija-dibantu-3-asisten
2549  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini