Kiper PSIS Aplikasikan Ilmu Kepelatihan Selama Berlatih Mandiri di Rumah

Penulis: Dayat Huri
Sabtu 27 Jun 2020, 05:00 WIB
Kiper PSIS Aplikasikan Ilmu Kepelatihan Selama Berlatih Mandiri di Rumah

Kiper PSIS Semarang, Joko Ribowo/foto net

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Kiper PSIS Semarang, Joko Ribowo memanfaatkan libur kompetisi Liga 1 Indonesia 2020 karena pandemi virus Corona atau Covid-19 untuk mengaplikasikan ilmu kepelatihannya dalam menjalankan program latihan mandiri di rumah sesuai dengan instruksi manajemen dan tim pelatih.

Saat ini Joko Ribowo memang sudah mengantongi lisensi kepelatihan D Nasional. Jadi selama latihan mandiri ia menyusun sendiri materi latihannya.

"Nge-mix latihan sendiri, harus sudah mulai belajar biar besok tidak kaget lagi setelah jadi pelatih. Saat ini lebih sering latihan sambil melatih," papar Joko seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia.

Selain latihan mandiri, setiap sore Joko juga latihan bersama dengan anak-anak dari SSB-nya maupun sekitar rumahnya. 

"Kalau yang 2008-2012 dari SSB saya. Yang kelahiran 2003 mayoritas anak Pati yang sekolah di luar Pati. Pas libur ini saya ajak latihan bareng," imbuhnya.

Joko Ribowo memang termasuk salah satu pemain yang sudah memiliki akademi, yaitu Joko Ribowo Football Academy (JRFA) yang didirikannya pada 15 Maret 2018. Sampai saat ini murid yang sudah teregristrasi sekitar 50 anak lebih. Mereka sehari-hari berlatih di lapangan Singgojoyo, Desa Kuryokalangan, Pati. 

Selama masa pandemi ini belum ada kegiatan latihan secara resmi. Namun dia memperbolehkan murid-muridnya yang ingin ikut berlatih.

Joko Ribowo sendiri mengakui jika setiap hari dia mempersiapkan program latihan yang akan dilakukan esok hari.

"Selama pandemi belum latihan resmi cuma latihan yang mau-mau saja dulu. Bukan asal latihan saja tapi juga terprogram latihannya," kata mantan kiper Arema FC.

Seperti diketahui, PSSI sudah memastikan bahwa kompetisi sepak bola tanah air musim ini akan kembali diputar pada September atau Oktober nanti. Meski demikian, untuk jadwal lanjutan Liga 1 2020 masih menunggu dari PT. Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator resmi liga.

Artikel Tag: Liga 1, PSIS Semarang, Joko Ribowo

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kiper-psis-aplikasikan-ilmu-kepelatihan-selama-berlatih-mandiri-di-rumah
1381  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini