Kesan Sutan Zico Ikuti TC Virtual Bersama Timnas Indonesia U-19

Penulis: Dayat Huri
Selasa 02 Jun 2020, 04:30 WIB
Kesan Sutan Zico Ikuti TC Virtual Bersama Timnas Indonesia U-19

Sutan Diego Armando Zico saat mengikuti TC virtual bresama timnas Indonesia U-19/foto dok PSSI

Ligaolahraga.com -

Berita Timnas Indonesia: Penyerang muda Persija Jakarta, Sutan Diego Armando Zico mengaku cukup menikmati pemusatan latihan (TC) virtual bersama timnas Indonesia U-19. Ia mengikuti setiap materi latihan yang diberikan langsung oleh Manajer pelatih Shin Tae-yong dengan penuh semangat.

Meski tak bisa berlatih langsung di lapangan, Sutan Diego Zico menyebut, bahwa saat ini kondisinya tidak ada masalah dan senang dengan adanya TC virtual kali ini.

"Kami terus berlatih hampir setiap hari bersama teman-teman Timnas U-19. Pelatih memberikan berbagai variasi menu latihan dan kami menikmatinya," kata Sutan Zico seperti dilansir laman resmi PSSI.

Pemain kelahiran Jakarta, 7 April 2002 itu berharap pandemi virus Corona atau Covid-19 bisa cepat berlalu, sehingga kegiatan sepak bola bisa kembali normal. Apalagi timnas Indonesia akan menghadapi sejumlah agenda penting ke depannya, seperti Piala AFC U-19 pada bulan Oktober di Uzbekistan dan tentu ajang bergengsi Piala Dunia U-20 tahun 2021, yang notabene Indonesia akan bertindak sebagai tuan rumah.

"Yang terpenting saat ini bagaimana semuanya menjaga kesehatan serta disiplin berlatih. Kami juga menjaga asupan makanan dengan begitu kondisi kita dapat terjaga," tambahnya.

TC virtual Timnas U-19 dilakukan selama satu jam setiap hari mulai pukul 09.00 hingga 10.00 WIB. TC ini sudah dijalankan sejak 14 Mei lalu, diikuti 44 pemain dan hari ini satu pemain yakni Risky Sudirman absen mengikuti latihan.

Berikut 44 pemain yang ikut TC virtual timnas Indonesia U-19

1. Amanar Abdillah, Bhayangkara FC

2. Sutan Diego Armando Zico, Persija

3. Rizky Ridho, Persebaya

4. Erlangga Setyo, Persib

5. Amiruddin Bagas Kaffa, Barito Putera

6. Beckham Putra, Persib

7. Witan Sulaeman, FC Radnik Surdulica

8. Fadilah Nur Rahman, Diklat Ragunan

9. Muhammad Rifaldo, Mitra Kukar

10. Mohammad Kanu, Babel United

11. Figo Sapta, Persija

12. Ahmad Rusadi

13. Kartika Vedhayanto, PSIS

14. Muhammad Adi Satryo, PSMS

15. Mochammad Supriadi, Persebaya

16. Muhammad Fajar Fathur Rahman, ASAD 313

17. Alif Jaelani, Barito Putera

18. Irfan Jauhari, Bali United

19. Irfan, AS Abadi Tiga Naga

20. Harberd Akhova Sokoy, PPLP Papua

21. Pratama Arhan Alif, PSIS

22. Braif Fatari, Persija

23. Risky Muhammad Sudirman, Persija

24. Bayu M Fiqri, PON Jatim

25. Khairul Imam Zakiri, Cueta 19

26. Mochamad Yudha, Barito Putera

27. Saddam Emiruddin, PSS

28. Arya Putra, Borneo FC

29. I Kadek Dimas, Bali United

30. Muhammad Fadhil, Semen Padang

31. Sandi Arta, Persija

32. Alfeandra Dewangga, PSIS

33. Miftahul Husyen, Bhayangkara FC

34. Komang Tri Arta, Bali United

35. Hamsa Lestaluhu, Bhayangkara FC

36. Komang Teguh, Diklat Ragunan

37. Liba Valentino, Bhayangkara FC

38. Theofillo Numberi, Persipura

39. Serdi Ephy, Bhayangkara FC

40. Deka Muhammad Toha, ASAD 313

41. Andre Oktaviansyah

42. Muhammad Darmawan, PPLP DKI

43. Mahmud Cahyono, PPLP DKI

44. Ernando Ari, Persebaya

Artikel Tag: timnas Indonesia, Sutan Diego Armando Zico, Shin Tae-Yong, persija jakarta

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kesan-sutan-zico-ikuti-tc-virtual-bersama-timnas-indonesia-u-19
1272  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini