Kapten Schalke Bicara Tentang Kekalahan Timnya Dari Werder Bremen

Penulis: Yuni Winata
Selasa 06 Feb 2018, 22:30 WIB
Kapten Schalke Bicara Tentang Kekalahan Timnya Dari Werder Bremen

Ralf Fahrmann - spiegel.de

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Jerman: Kapten Ralf Fahrmann menjadi sorotan dalam kekalahan 2-1 Schalke dari Werder Bremen. Saat bicara pada situs resmi klub, Rahrmann meminta maaf atas kesalahannya dalam tendangan bebas yang membantu tim tamu menyamakan kedudukan, yang akhirnya menjadi kekalahan.

Fahrmann mengaku ingin segera melupakan kekalahan timnya dari Bremen pada laga Sabtu (3/2) lalu, dia juga meminta maaf karena kesalahannya telah menyebabkan kekalahan tim.

“Ya, itu adalah laga berat. Kami sangat tidak beruntung,” kata Fahrmann.

“Sayangnya saya melakukan sebuah  kesalahan yang membiarkan Werder kembali ke pertandingan. Saya merasa tendangan bebas itu memiliki sedikit lebih banyak racun untuk dipertahankan, jadi saya hanya mencoba memantulkan bola kemudian menangkapnya, tapi saya menekan terlalu jauh ke depan. Saya merasa bersalah pada tim karena itu adalah gol yang tidak bisa dihindari. Saya hanya bisa minta maaf.”

Meskipun kalah, namun Fahrmann tetap melihat sisi positif dari laga tersebut, karena timnya berhasil membuat banyak peluang, dan mereka adalah tim yang masih berkembang, dan akan menjadi lebih baik ke depannya.

“Itu benar, tapi hal positifnya kami membuat banyak peluang. Tak ada yang kalah dengan sengaja. Kami masih berkembang sebagai tim dan harus berlatih untuk lebih cerdas dan klinis dalam mencetak gol.

“Kami kalah tidak hanya karena kehilangan peluang. Pertahanan kami juga harus lebih kompak ke depannya. Kami adalah tim muda dan kami harus belajar dari pertandingan-pertandingan seperti ini.”

Dengan kekalahan akhir pekan lalu, Schalke sekarang berada di posisi ke-5 klasemen Bundesliga dengan 34 poin, dan laga mereka selanjutnya adalah kontra Wolfsburg pada Rabu (7/2).

Artikel Tag: Ralf Fahrmann, Bundesliga, Schalke04, Werder Bremen

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kapten-schalke-bicara-tentang-kekalahan-timnya-dari-werder-bremen
949  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini