Kalah dari Roma, Antonio Vitiello Bocorkan Rencana Milan di Musim Panas

Penulis: Uphit Kratos
Jumat 12 Apr 2024, 22:15 WIB
Antonio Vitiello,

Antonio Vitiello,

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Italia: Terlepas dari kekalahan AC Milan atas AS Roma, jurnalis Antonio Vitiello bocorkan rencana rossoneri mendatangkan striker baru di bursa transfer musim panas.

Selama bulan April, AC Milan akan benar-benar sibuk, dimana mereka akan bersiap untuk menghadapi leg kedua Liga Europa melawan AS Roma di Olimpico, derby della Madonnina melawan Inter Milan dan laga tandang menghadapi Juventus.

Pelatih kepala Stefano Pioli akan kembali berada di bawah tekanan setelah kekalahan di leg pertama Europa League di San Siro.

Terlepas dari kursi Pioli yang kembali panas, dalam kolom berita terbarunya untuk MilanNews, jurnalis terkenal Antonio Vitiello memberikan beberapa kabar terbaru tentang berbagai tujuan yang sedang diupayakan Milan jelang musim panas.

"Kami menegaskan kembali konsep yang telah kami usung selama beberapa pekan. Target transfer besar pertama Milan tetaplah Joshua Zirkzee.” tulis Vitiello

“Kontak untuk penyerang berusia 22 tahun itu terus berlanjut, manajemen sedang mempelajari cara menurunkan harga dan menggaet pemain asal Belanda itu. Dia adalah nama pertama, tapi bukan satu-satunya.”

“Jelas bahwa mereka harus memiliki alternatif jika kesepakatan untuk Zirkzee tidak berhasil. Namun klub sadar bahwa untuk memperkuat lini serang akan membutuhkan investasi sebesar 40-50 juta,”

“Mungkin saja ada kemungkinan untuk menyisipkan pemain cadangan atau bonus untuk mengurangi jarak antara permintaan dan penawaran. Seorang gelandang dan seorang pemain bertahan juga akan tiba di musim panas."

Artikel Tag: Antonio Vitiello, AC Milan, AS Roma

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kalah-dari-roma-antonio-vitiello-bocorkan-rencana-milan-di-musim-panas
305  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini