Kabar Terkini Skuat Salernitana dan Lazio Jelang Duel di Salerno

Kabar terkini skuat Salernitana dan Lazio jelang duel
Berita Liga Italia: Lazio akan bertandang ke Salerno untuk menghadapi tuan rumah Salernitana di pertandingan pertama Serie A setelah jeda internasional November yang akan berlangsung pada Sabtu (25/11) malam WIB. Berikut kabar terkini skuat kedua tim menjelang duel di Stadio Arechi.
Bulan di antara dua jeda internasional terakhir penampilan Lazio naik dan turun, mereka menunjukkan hasil positif di kemenangan atas Sassuolo dan Fiorentina. Akan tetapi mereka kalah 3-1 dari Feyenoord terbukti menjadi kekhwatiran, namun tim ibukota bangkit kembali di leg kedua dengan meraih kemenangan 1-0.
Kekalahan dari Bologna dan imbang dengan Roma di Derby della Capitale merupakan hasil dua laga terakhir Biancocelesti di liga jadi mereka ingin kembali ke jalur kemenangan karena ingin naik ke posisi yang lebih tinggi di klasemen Serie A.
Sementara itu tuan rumah Salernitana masih mengalami kesulitan musim ini dan saat ini menghuni peringkat terakhir klasemen setelah 12 pertandingan dimainkan, dengan hanya meraih lima poin dari lima hasil imbang. Filippo Inzaghi menjadi pelatih mereka awal Oktober lalu akan tetapi belum bisa membalikkan keadaan di Salerno.
Saat kedua tim bertemu musim lalu, The Aquile kalah 3-1 di kandang namun meraih kemenangan 2-0 di laga tandang.
Filipo Inzaghi tidak bisa mengandalkan Loum Tchouna dan Guillermo Ochoa yang menepi karena cedera. Boulaye Dia dan Jovane Cabral juga diragukan kondisinya dan bisa dibangku cadangkan. Sementara itu kekhawatiran terkait cedera pemain di tim besutan Maurizio Sarri semakin meningkat dengan Alessio Romagnoli, Nicolo Casale dan Mattia Zaccagni ditepikan. Nicolo Rovella belum 100 persen fit, dan Luis Alberto diskors setelah diganjar kartu kuning kelimanya musim ini saat timnya ditahan imbang Roma.
Prakiraan line-up
Salernitana (4-3-2-1): Costil; Daniliuc, Fazio, Pirola, Mazzocchi; Coulibaly, Bohinen, Maggiore; Candreva, Martegani; Ikwuemesi.
Lazio (4-3-3): Provedel; Lazzari, Patric, Gila, Marusic; Guendouzi, Cataldi, Kamada; Felipe Anderson, Immobile, Pedro.
Artikel Tag: Lazio, Salernitana, Serie A
Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/kabar-terkini-skuat-salernitana-dan-lazio-jelang-duel-di-salerno

Belum ada komentar.
Jadilah yang pertama berkomentar disini