Juventus Resmi Rekrut Lloyd Kelly dari Newcastle United

Penulis: Rei Darius
Selasa 04 Feb 2025, 04:19 WIB
Lloyd Kelly

Lloyd Kelly resmi gabung Juventus (Image: Juventus)

Ligaolahraga.com -

Berita Transfer: Juventus telah resmi menyelesaikan proses transfer bek tengah Newcastle United, Lloyd Kelly, seharga total 17,5 juta euro plus bonus di hari terakhir bursa transfer musim dingin.

Sang bek tengah asal Inggris sudah tiba di Turin sejak Minggu (2/2) malam waktu setempat, dan langsung melaksanakan tes medis pada malam itu.

Setelah semua langkah resmi terselesaikan pada Selasa (4/2) dini hari WIB, Juventus akhirnya resmi mengumumkan perekrutannya.

Bianconeri mengeluarkan 3 juta euro untuk biaya peminjamannya hingga akhir musim, disertai dengan kewajiban untuk dipermanenkan jika kondisi yang mudah dicapai terwujud pada Juli 2025.

Juve akan mengeluarkan 14,5 juta euro untuk mempermanenkannya, disertai dengan bonus senilai 3 juta euro yang berkaitan dengan performa, dan juga tambahan 2 juta euro lainnya yang cukup sulit untuk diwujudkan.

"Mengingat besarnya kemungkinan syarat dari perekrutan sang pemain diwujudkan, transaksi ini untuk tujuan akuntan, dicatatkan sebagai perekrutan definitif yang efektif mulai hari ini seharga total 17,5 juta euro plus biaya tambahan," demikian pernyataan resmi Juve.

Ada sejumlah keraguan bahwa kepindahannya akan tertunda karena masalah administrasi, mengingat Lloyd Kelly adalah pemain Inggris yang tak lagi termasuk dalam kuota Uni Eropa menyusul dengan keputusan Brexit.

Namun demikian, situasi tersebut terselesaikan pada Senin (3/2) kemarin sehingga transfer bisa diwujudkan dari Newcastle United.

Sang pemain berusia 26 tahun menjadi rekrutan keempat di bursa transfer musim dingin oleh Juve, setelah Renato Veiga, Randal Kolo Muani, dan Alberto Costa.

Artikel Tag: Lloyd Kelly, Juventus, Newcastle United

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/juventus-resmi-rekrut-lloyd-kelly-dari-newcastle-united
450  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini