Josko Gvardiol Klaim Man City Seharusnya Bisa Kalahkan Arsenal

Penulis: Demos Why
Senin 01 Apr 2024, 19:57 WIB
Josko Gvardiol.

Josko Gvardiol. (Foto: Joe Prior/Visionhaus)

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Inggris: Bek Manchester City, Josko Gvardiol, mengklaim timnya layak mendapatkan hasil yang jauh lebih baik ketimbang remis saat menjamu Arsenal akhir pekan kemarin.

Manchester City mendapatkan hasil yang kurang memuaskan pada lanjutan pertandingan pekan ke-30 Premier League. Pasalnya, saat mereka menjamu Arsenal di Etihad Stadium, Minggu (31/3) malam WIB, sang juara bertahan hanya mampu meraih hasil imbang dengan skor 0-0.

Menanggapi laga tersebut, Josko Gvardiol yang tampil apik di lini pertahanan the Cityzens mengklaim timnya layak mendapatkan hasil yang lebih baik. Meski demikian, Gvardiol mengajak rekan-rekannya untuk move on dengan mengalihkan fokus pada laga berikutnya.

"Saya bahagia, tetapi saya tidak ingin membicarakan penampilan saya," ujar Gvardiol dilansir dar Tribal Football.

"Saya ingin membicarakan performa tim hari ini, dan cara kami bermain dan jika Anda bertanya kepada saya, kami pantas mendapatkan lebih dari sekadar satu poin, tetapi kami harus melangkah ke laga berikutnya. Itulah sepak bola."

"Dalam beberapa pertandingan, tidak akan ada banyak peluang untuk mencetak gol, tetapi ketika Anda mendapatkan kesempatan, Anda harus mencetak gol dan kami bisa saja mencetak gol di menit-menit akhir melalui tendangan sudut, tetapi kami tidak melakukannya."

"Hal yang baik adalah kami tidak kalah, dan satu poin berarti kami masih berada dalam persaingan memperebutkan gelar juara dan perjalanan masih panjang, jadi kami hanya perlu berada di level tertinggi hingga akhir musim."

Artikel Tag: Josko Gvardiol, Manchester City

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/josko-gvardiol-klaim-man-city-seharusnya-bisa-kalahkan-arsenal
420  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini