Jelang Hadapi Newcastle, Erik ten Hag Bakar Semangat Pemain MU

Penulis: Demos Why
Rabu 01 Nov 2023, 10:44 WIB
Erik ten Hag.

Erik ten Hag. (Foto: Martin Rickett/PA Images)

Ligaolahraga.com -

Berita Piala Liga Inggris: Manajer Manchester United, Erik ten Hag, membakar semangat para pemainnya jelang pertandingan kontra Newcastle United di Carabao Cup dini hari nanti.

Manchester United pada tengah pekan ini dijadwalkan akan tampil pada pertandingan babak 16 besar Carabao Cup. Mereka akan menjamu Newcastle United di Old Trafford, Kamis (2/11) dini hari WIB.

Jelang pertandingan tersebut, MU dalam kondisi yang kurang bagus usai dihabisi oleh Manchester City akhir pekan lalu dengan skor 3-0. Meski demikian, Erik ten Hag berharap timnya bisa bangkit pada laga ini dan meraih kemenangan demi memenuhi target mereka mempertahankan trofi Piala Liga Inggris yang mereka dapatkan pada musim lalu.

"Kami tahu bagaimana rasanya mengangkat trofi ini dan, sebagai juara, kami ingin kembali ke Wembley Stadium musim ini dan mempertahankan Carabao Cup. Manajemen permainan kami sepanjang perjalanan piala itu, terutama di final melawan Newcastle, menunjukkan kemampuan kami untuk bangkit dalam kesempatan besar - dan [Rabu] jelas merupakan kesempatan besar lainnya bagi kami," tulis Ten Hag di United Review.

"Ini adalah sepak bola piala dan tidak ada kesempatan kedua jika kami tidak tampil baik pada laga nanti. Di Man United, setiap pertandingan melibatkan pertaruhan besar. Setiap hari, ada tekanan bagi semua orang yang terlibat dengan klub ini, tetapi tuntutan dan standar tersebut merupakan tantangan yang harus selalu kami hadapi. Meskipun ini bukanlah awal musim yang kami harapkan, saya yakin bahwa kami memiliki talenta dan sikap sebagai sebuah tim untuk bergerak ke arah yang benar."

Artikel Tag: Erik ten Hag, Manchester United, Newcastle United, Carabao Cup

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jelang-hadapi-newcastle-erik-ten-hag-bakar-semangat-pemain-mu
3384  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini