Jelang Duel, Frank Minta Tottenham Pantang Remehkan Eintracht Frankfurt

Penulis: Vina Enza
Rabu 28 Jan 2026, 13:16 WIB - 156 views
Frank

Thomas Frank

Ligaolahraga.com -

Berita Liga Champions: Thomas Frank berbicara sebelum pertandingan kedelapan sekaligus terakhir Tottenham di fase liga melawan Eintracht Frankfurt. Sang manajer meminta para pemainnya tetap waspada dan pantang meremehkan tuan rumah di laga yang akan berlangsung pada Rabu (28/01) malam waktu setempat di Deutsche Bank Park.

Tottenham menyambangi markas klub Bundesliga, Eintracht Frankfurt di MD 8 Liga Champions. Tim tamu memiliki torehan yang bagus di kompetisi elit Eropa tersebut dibandingkan di kompetisi domestik, di mana mereka terpuruk di peringkat ke-14 klasemen Premier League. Thomas Frank diminta menjelaskan performa timnya dalam dua kompetisi tersebut yang berbanding terbalik musim ini.

“Pertama-tama menurut saya kamu memiliki peluang luar biasa untuk mengamankan posisi delapan besar, yang akan menjadi hasil yang sangat bagus, prestasi yang sangat bagus. Kami merasa sangat, sangat positif dan menantikan itu,”ujar Frank via laman resmi Spurs.

“Jadi kami fokus pada segalanya yang kami bisa. Hal lainnya adalah menurut saya performa kami bagus, akan tetapi kami belum cukup beruntung untuk mendapatkan tiga poin. Itulah yang sedang kami upayakan dengan keras, terkadang kita berada dalam periode seperti itu. Para pemain memberikan segalanya. Tapi bagi saya, besok, semuanya tentang Frankfurt. Semua tentang peluang yang ada di depan kita.”

Selanjutnya mengenai lawan mereka, sang manajer telah memberikan peringatan kepada para pemainnya untuk tidak meremehkan tuan rumah yang juga sedang dalam periode sulit.

“Tentu saja kami telah mempelajari mereka dengan cermat. Mungkin mereka memang tidak dalam performa terbaik, namun menurut saya ini adalah tim yang telah menunjukkan penampilan fantastik di liga tahun lalu. Saya masih berpikir mereka telah menorehkan hasil yang fantastik dan bermain luar biasa musim ini,”tandas Frank.

“Baru-baru ini mereka bermain imbang 3-3 dengan Dortmund. Empat atau lima laga yang lalu. Mereka memiliki sejumlah pemain yang sangat bagus dan mempunyai identitas yang jelas dengan apa yang ingin dilakukan.

“Menurut saya ini akan menjadi pertandingan yang sulit di mana mereka akan memberikan tekanan satu lawan satu besok. Saya rasa mereka sangat bagus dalam transisi. Saya memperkirakan pertandingan yang sulit. Saya tahu mereka sedang kesakitan, mereka tidak punya apa-apa untuk diperjuangkan, tetapi terkadang Anda bisa bermain lepas. Saya sudah cukup lama berkecimpung di dunia sepak bola sehingga biasanya Anda tidak tahu apa yang akan Anda hadapi besok. Tentu saja, kita perlu memikirkan hal itu, dengan rasa hormat yang besar kepada Frankfurt. Kita tahu semua kekuatan mereka, tidak diragukan lagi.”

Artikel Tag: Frank, Tottenham, Eintracht Frankfurt

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jelang-duel-frank-minta-tottenham-pantang-remehkan-eintracht-frankfurt
Follow Us on Google News
156
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini