Jauhi Zona Degradasi, PSIS Dihimbau Jaga Konsistensi

Penulis: Dayat Huri
Selasa 08 Mei 2018, 22:00 WIB
Jauhi Zona Degradasi, PSIS Dihimbau Jaga Konsistensi

Bayu Nugroho/foto bola.com

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia: Sukses mencetak satu gol kala PSIS Semarang menumbangkan Persela Lamongan dalam lanjutan Liga 1 Indonesia 2018 di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Senin (7/5), Bayu Nugroho meminta rekan-rekan satu timnya untuk menjaga konsistensi.

Kemenangan atas Persela Lamongan tersebut jadi kemenangan penting bagi tim berjuluk Laskar Mahesa Jenar itu, tambahan tiga poin membawa mereka keluar dari juru kunci dan kini naik ke peringkat 13 dengan koleksi delapan poin.

Meski mampu bangkit dari keterpurukan usai menelan dua kekalahan beruntun pada laga sebelumnya, Bayu Nugorho menyadari kalau perjuangan timnya untuk bisa bertahan di kompetisi kasta tertinggi sepak bola tanah air itu masih jauh dari kata selesai. Delapan poin yang saat ini mereka miliki hanya unggul satu poin dari tim-tim penghuni zona degradasi.

"Hasil yang sangat disyukuri setelah kami menelan dua kekalahan beruntun. Semua elemen tim sudah bekerja keras dan kami meraih hasil yang diinginkan," ungkap Bayu seperti dilansir laman resmi Liga Indonesia.

Bayu sendiri tampil baik dalam pertandingan tersebut, meski masuk sebagai pemain pengganti, ia mampu lebih menghidupkan lini serang timnya dan mencetak gol ketiga timnya pada pertandingan tersebut.

Pemain dengan nomor punggung 92 menilai, tiga poin ini jadi modal berharga timnya untuk menatap laga-laga selanjutnya. "Ini jadi modal kami untuk menghadapi Barito Putera di pertandingan selanjutnya. Kami harus tampil konsisten agar semakin menjauh dari papan bawah," pungkasnya.

Pekan selanjutnya, tim asuhan Vincenzo Annese itu dijadwalkan melakoni laga berat, yaitu menghadapi tuan rumah Barito Putera di Stadion 17 Mei, Sabtu (12/5) mendatang. Gagal mendapat poin pada pertandingan tersebut akan membuat posisi PSIS rawan kembali terperosok ke zona degradasi.  

Artikel Tag: Liga 1, PSIS Semarang, Persela Lamongan, Vincenzo Annese, bayu nugroho

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jauhi-zona-degradasi-psis-dihimbau-jaga-konsistensi
1233  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini