Jadi Pahlawan Persib, Ronggo Enggan Besar Kepala

Penulis: M. Aldi
Kamis 22 Mar 2018, 08:45 WIB
Jadi Pahlawan Persib, Ronggo Enggan Besar Kepala

Airlangga ketika berduel dengan bek Arema

Ligaolahraga.com -

Berita Liga 1 Indonesia : Airlangga jadi objek pembicaraan usai sukses membawa Persib menaklukan Arema pada laga uji coba penuh gengsi. Sang pemain pun enggan berbesar hati dan menyebut bahwa permainan tim yang membuatnya mampu cetak gol kemenangan.

Namanya banyak disangsikan oleh Bobotoh saat memilih kembali ke Persib setelah berpindah-pindah ke banyak klub. Karena usia dia yang sudah tidak muda lagi dan catatan gol yang kurang mumpuni. Penolakan pun jadi bumbu kepulangan Airlangga ke Bandung.

Namun dia tidak patah arang dengan kondisi itu dan justru bikin seisi stadion bersorak akhir pekan lalu. Menjelma jadi pahlawan, pemain yang akrab disapa Ronggo itu justru menyebut bahwa kerja keras tim yang membuat Persib merebut hasil positif.

"Ya itulah kerja sama tim yang diperlukan dalam tim jadi semoga saja ke depannya kita busa memantapkan chemistry satu sama lain ketika di lapangan," jelas Ronggo ketika diwawancara.

Pemain berusia 32 tahun itu pun langsung mencetak gol lagi satu hari setelah menjamu Arema. Dia dipasang di reserve game ketika meladeni Maung Anom sebagai juru gedor. Satu gol pun sukses dia bukukan menerima operan Atep.

Ronggo pun mengatakan bahwa di tubuh tim Persib saat ini pemain sudah paham dengan gaya main satu sama lain. Keinginan dari tim pelatih pun makin dipahami dan bisa diterapkan saat di lapangan.

"Pemain yang satu juga sudah tahu keinginan pemain lainnya jadi kita sudah dapet chemistry-nya jadi tidak canggung lagi yah dan adaptasi lagi," ujarnya.

Mantan bomber Sriwijaya Fc itu pun mengaku dirinya semakin siap menyambut kompetisi yang tinggal hitungan hari. Baginya pelatih sudah memberikan banyak menu latihan di pramusim yang bikin tim makin solid dari hari ke hari.

"Ya kalau secara pribadi saya udah siap ya sudah hampir 3 bulan berlatih dan pelatih pun sudah menginstruksikan berlatih setiap hari," terangnya.

Artikel Tag: arema, Persib, Bandung, GBLA, Uji coba, Airlangga

Published by Ligaolahraga.com at https://www.ligaolahraga.com/bola/jadi-pahlawan-persib-ronggo-enggan-besar-kepala
865  
Komentar

Terima kasih. Komentar Anda sudah disimpan dan menunggu moderasi.

Nama
Email
Komentar
160 karakter tersisa

Belum ada komentar.

Jadilah yang pertama berkomentar disini